Maafkan John Kei, Nus Kei Siap Berdamai

Selasa, 23 Juni 2020 - 14:27 WIB
loading...
Maafkan John Kei, Nus...
Agrapinus Rumatora atau Nus Kei. Foto: Hasan Kurniawan/SINDOnews
A A A
TANGERANG - Agrapinus Rumatora atau Nus Kei siap berdamai dengan keponakannya John Refra Kei atau John Kei . Pasalnya, akibat perselisihan di internal keluarga itu menyebabkan korban jiwa.

Nus Kei mengaku bisa memaafkan apa yang dilakukan John Kei di rumahnya. Namun, hingga saat ini dia masih belum berkomunikasi secara langsung dengan John Kei yang telah ditahan polisi.

Nus Kei pun mengaku tidak menutup ruang untuk berdamai dengan John Kei jika mereka dipertemukan. Apalagi, keduanya masih dalam satu ikatan darah keluarga besar Kei. ( )

"Kami ini keluarga. Kalau memang masih bisa dipertemukan kenapa tidak. Dia sudah lakukan pengerusakan, saya sudah menerima. Kalau bisa, kita berkumpul dan hidup berdamai," kata Nus Kei di Tangerang, Selasa (23/6/2020).

Kendati telah siap berangkat ke Polda Metro Jaya, Nus Kei yang berhasil diwawancara dari dalam mobilnya itu mengaku, hari ini dirinya dipanggil polisi untuk dimintai keterangan.

Dia pun bercerita, dua orang yang jadi korban serangan kekerasan bersenjata kelompok John Kei di wilayah Kosambi, Jakarta Barat, itu juga masih saudara dengan John Kei. Mereka merupakan saudara, paman, dan keponakan.

"Semua saudara, paman, ponakan. Semua saudara. Ini yang pasti masih satu garis dan satu turunan. Yang jelas ini kan masalah lama yang sudah selesai," kata Nus Kei. ( )

Dilanjutkan Nus Kei, pihaknya membenarkan telah ada komunikasi dengan John Kei sebelumnya melalui pesan WhatsApp (WA). Tetapi, bukan ancaman. Melainkan untuk pemecahan permasalahan antara keduanya.

"Memang ada komunikasi di WhatsApp, tapi kan bukan ngancam. Isinya hanya ini kan masalah kita berdua dan selesaikan berdua. Itu bukan ancaman," sambung Nus Kei. ( )
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
Gara-gara Uang, Paman...
Gara-gara Uang, Paman Tega Bacok Keponakan hingga Kritis di Lebak
Kapolda Metro Jaya Pecat...
Kapolda Metro Jaya Pecat 4 Anggota yang Terlibat Kasus Perzinahan hingga Penipuan
Polda Metro Jaya Fokus...
Polda Metro Jaya Fokus Awasi Jalur Arteri Cawang hingga Kedungwaringin Selama Mudik 2025
Ditpamobvit Polda Metro...
Ditpamobvit Polda Metro Bersama SHW Center Bagikan Takjil ke Masyarakat
Sidak Pasar Kemayoran,...
Sidak Pasar Kemayoran, Satgas Pangan Polda Metro Temukan MinyaKita Tak Sesuai Takaran
Tega Bunuh Bayinya yang...
Tega Bunuh Bayinya yang Berusia 2 Bulan, Brigadir AK Diperiksa Propam-Ditreskrimum Polda Jateng
Polisi Tangkap Pembunuh...
Polisi Tangkap Pembunuh Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Astaga! Anggota Intel...
Astaga! Anggota Intel Polda Jateng Diduga Cekik Bayi 2 Bulan hingga Tewas
Rekomendasi
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Ifan Seventeen Buka...
Ifan Seventeen Buka Suara usai Penunjukannya sebagai Dirut PT PFN Dipertanyakan
Demi Sang Ayah, Peserta...
Demi Sang Ayah, Peserta Ini Tampil Memukau di Hadapan Para Juri di DMD Panggung Rezeki
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
29 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
2 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Rakyat Palestina Siap...
Rakyat Palestina Siap Deklarasi Perang Lawan Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved