Jakpro soal Atap Tribun Formula E Roboh: Besok Kami Update Info

Sabtu, 28 Mei 2022 - 21:00 WIB
loading...
Jakpro soal Atap Tribun...
Jakpro selaku penyelenggara Formula E belum bersedia berkomentar banyak terkait robohnya salah satu atap tribun pada Jumat (27/5/2022) pukul 23.00 WIB. Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA - PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku penyelenggara Jakarta EPrix 2022 atau Formula E belum bersedia berkomentar banyak terkait robohnya salah satu atap tribun pada Jumat (27/5/2022) pukul 23.00 WIB.

Direktur Utama Jakpro Widi Amanasto mengatakan akan mengabarkan update perbaikan atap tribun tersebut pada Minggu besok di Bundaran HI.



"Besok ada press conference untuk update info keseluruhan (persiapan ajang balap Formula E) di HI. Sekalian show mock up Formula E car show juga," ujar Widi melalui pesan singkat kepada MNC Portal, Sabtu (28/5/2022).



Terkait perbaikan dan pengerjaan atap tribun, pihaknya telah menyerahkan kepada pihak FEO (Formula E Operation). Namun yang pasti, kata dia, kerusakan atap tribun sudah dalam perbaikan. "Itu wewenang FEO," tandasnya.



Chairman Organizing Committee (OC) Jakarta EPrix 2022 Ahmad Sahroni telah mengonfirmasi robohnya atap tribun tersebut akibat diterjang hujan dan angin kencang. Sahroni juga menegaskan atap tribun tersebut saat ini tengah diperbaiki.

"Hanya satu grandstand aja yang roboh, itu atapnya saja. Tapi langsung dikerjakan (perbaikan) kembali tadi pagi. Insya Allah besok beres," tegas Sahroni.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Masjid di Sumenep Madura...
Masjid di Sumenep Madura Tiba-tiba Ambruk Jelang Salat Tarawih
Peringati Hari Peduli...
Peringati Hari Peduli Sampah Nasional, Jakpro Memiontec Air Gelar Aksi Bersih-bersih Sampah
Suswono Berencana Beri...
Suswono Berencana Beri PSO ke Jakpro agar JIS Jadi Kandang Persija
Hujan Badai Landa Citayam,...
Hujan Badai Landa Citayam, Baliho dan Pohon Tumbang
JakPro Uji Coba Makan...
JakPro Uji Coba Makan Bergizi Gratis selama 2 Pekan di SDN 03 Rorotan
Heboh Detik-detik Bangunan...
Heboh Detik-detik Bangunan 3 Lantai di Margahayu Bandung Runtuh
Ratusan Warga Kampung...
Ratusan Warga Kampung Bayam Jakut Rasakan Program RAP Jakpro
Meikarta Speedway Komitmen...
Meikarta Speedway Komitmen Lahirkan Pembalap Tangguh Nasional
2 Pekerja Bangunan Tertimpa...
2 Pekerja Bangunan Tertimpa Tembok Runtuh saat Bongkar Rumah di Yogyakarta, 1 Tewas
Rekomendasi
Daftar Presiden Rusia...
Daftar Presiden Rusia Sepanjang Sejarah, Baru 3 Orang dan Putin Terlama
Profil Sayed Mohammed...
Profil Sayed Mohammed Jaffer: Kiper Bahrain yang Ketar-Ketir dengan Perkembangan Timnas Indonesia
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Berita Terkini
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
10 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
11 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
22 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
39 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
42 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
49 menit yang lalu
Infografis
Gugatan PDIP soal Keabsahan...
Gugatan PDIP soal Keabsahan Pencalonan Gibran Ditolak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved