Jorok! Sungai Cileungsi Bogor Keluarkan Aroma Bau Busuk

Jum'at, 25 Maret 2022 - 16:12 WIB
loading...
Jorok! Sungai Cileungsi...
Warga Villa Nusa Indah 5, Gunung Putri, Kabupaten Bogor mengeluhkan bau menyengat dari Sungai Cileungsi. Foto/MPI/Putra Ramadhani Astyawan
A A A
BOGOR - Warga Villa Nusa Indah 5, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor mengeluhkan bau menyengat dari Sungai Cileungsi. Diduga, aliran sungai tersebut telah tercemar oleh limbah industri.

Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C) Puarman mengatakan pihaknya mendapat laporan dari warga yang sudah mengeluhkan kondisi bau menyengat tersebut sejak Kamis 23 Maret 2022.

”Bau menyengat juga dirasakan warga yang bermukim di sekitar Curug Parigi. Lokasi ini berada berseberangan dengan Villa Nusa Indah 5,” kata Puarman, Jumat (25/3/2022).

Dari laporan tersebut, KP2C melakukan pengecekan aliran sungai. Tak hanya bau menyengat, terlihat buih busa dan ikan yang mati diduga tercemar limbah. ”Biasanya bau menyengat mulai jam 18.00 WIB sampai 03.00 WIB,” tambahnya.

Kemudian, pihaknya meneruskan laporan dugaan pencemaran Sungai Cileungsi ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bogor untuk dilakukan pengecekan. Timnya pun melakukan patroli sungai.”KP2C mengutuk pihak-pihak yang masih membuang limbah ke sungai,” tegasnya.

Dia berharap percepatan normalisasi Sungai Cileungsi agar segera direalisasikan. Karena, dapat meminimalisasi dugaan pencemaran sungai yang terjadi di Sungai Cileungsi.

”Persoalan utama Sungai Cileungsi meluapnya air sungai dan menimbulkan banjir selain (diduga) limbah industri. Sementara Sungai Cikeas persoalan utama adalah sampah bambu,” pungkasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lumpur Bekas Banjir...
Lumpur Bekas Banjir di Vila Nusa Indah Masih Tebal, Pengendara Banyak yang Jatuh
Banjir Terjang Kabupaten...
Banjir Terjang Kabupaten Bogor, Satu Warga Hilang Terseret Arus
Polres Bogor Berlakukan...
Polres Bogor Berlakukan One Way Jalur Puncak Arah Jakarta Siang Ini
Pemuda Perindo Kabupaten...
Pemuda Perindo Kabupaten Bogor dan Paguyuban Ojek Pangkalan Pasar Danas Santuni 100 Anak Yatim
Sekap Pemilik Rumah,...
Sekap Pemilik Rumah, Kawanan Perampok Bawa Kabur Satu Unit Mobil
Kronologi Kebakaran...
Kronologi Kebakaran Rumah di Bogor yang Tewaskan Balita 2 Tahun
Universitas Pakuan dan...
Universitas Pakuan dan Belantara Foundation Ajak Siswa SMA Data Biodiversitas
UU tentang Kabupaten...
UU tentang Kabupaten Bogor Diteken Prabowo, Ibu Kotanya di Mana?
Suasana Lokasi Penemuan...
Suasana Lokasi Penemuan Granat Rakitan di Tamansari Bogor usai Diledakkan
Rekomendasi
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Di Depan Duta Besar...
Di Depan Duta Besar Tiongkok, Pimpinan Ormas Islam Kutuk Sindikat Oplosan BBM dan Dukung Danantara
Kunjungi Ponpes Tebuireng,...
Kunjungi Ponpes Tebuireng, Bahlil Ingin Silaturahmi Ulama dan Umara Tetap Terjaga
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
4 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
6 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
6 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
7 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
8 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
8 jam yang lalu
Infografis
Sungai Terbesar di Asia...
Sungai Terbesar di Asia Barat Mengering, Tanda Akhir Zaman?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved