Usai Dilantik AHY, Ratusan Pengurus Partai Demokrat DKI Ikuti Orientasi

Rabu, 23 Maret 2022 - 16:51 WIB
loading...
Usai Dilantik AHY, Ratusan...
Ratusan pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta yang didominasi generasi milenial mengikuti orientasi kepartaian. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Ratusan pengurus DPD Partai Demokrat DKI Jakarta yang didominasi generasi milenial mengikuti orientasi kepartaian. Orientasi dilakukan usai dilantik oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ).

"Usai dilantik, kita terus bergerak demi memenangkan hati, pikiran, dan suara warga Jakarta pada Pemilu 2024 nanti melalui program-program kerja yang nyata dan pro rakyat. Salah satunya dengan orientasi pengurus. Ini penting dilakukan, karena lebih dari 60 persen adalah pengurus baru," kata Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Mujiyono dalam keterangan tertulisnya, Rabu (23/3/2022).

Orientasi pengurus ini digelar di kawasan Puncak, Bogor selama tiga hari. Bahkan, DPD Partai Demokrat DKI Jakarta melibatkan tim building agar setiap gagasan dan program kerja yang disusun bisa dijalankan bersama-sama.

Orientasi pengurus ini merupakan tahap awal bagi pengurus baru untuk mengenal Partai Demokrat.

"Orientasi ini penting dilakukan untuk menularkan pemahaman yang sama dan membreakdown visi dan misi Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta dalam program kerja yang nyata. Visi misi ini telah disampaikan langsung kepada Ketum, mas AHY saat fit and proper test dulu," katanya.

Nantinya, kata Mujiyono, orientasi pengurus ini akan diisi oleh beragam materi yang dibutuhkan pengurus partai. Seperti sejarah Partai Demokrat, pemahaman garis ideologi, platform, dan identitas Partai.

Ada juga AD/ART, mekanisme penyelenggaraan pemilu hingga penyampaian kembali visi misi Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta untuk diterjemahkan dalam program kerja.

Menurut Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta ini, seluruh jajaran pengurus DPD harus berkolaborasi dan bersinergi dengan Fraksi Partai Demokrat, pengurus DPC sampai dengan Anak Ranting untuk mencapai kemenangan bersama.

"Kita akan terus menerus melakukan perubahan ke arah yang lebih baik. Agar DPD DKI Jakarta menjadi mesin yang efektif dan efisien untuk melakukan tugas-tugas partai. Tahun 2024 sudah ada di depan mata. Kita harus mengenang tahun 2024 itu sebagai tahun kemenangan bagi partai yang kita cintai ini," kata Mujiyono.

Dia berharap, semua jajaran pengurus DPD memiliki satu kesatuan pandangan terhadap apa yang menjadi tujuan. "Dan bisa menularkan hasil orientasi ini kepada simpatisan atau minimal keluarganya," tegasnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Khofifah Sampaikan Duka...
Khofifah Sampaikan Duka Cita Mendalam Atas Meninggalnya Bendum Demokrat Renville Antonio
Usai Nyoblos di TPS...
Usai Nyoblos di TPS 028 Cipete Utara, AHY Harap Calon Dipilih Bisa Wujudkan Harapan Rakyat
Profil Kolonel Inf Wimoko,...
Profil Kolonel Inf Wimoko, Dan Grup A Paspampres Teman Seangkatan AHY Jabat Danrem 102/PJG
Cagub Jateng Ahmad Luthfi...
Cagub Jateng Ahmad Luthfi Ungkap Kedekatan Emosional dengan SBY
PAN Susul Demokrat Alihkan...
PAN Susul Demokrat Alihkan Dukungan ke Benyamin-Pilar di Pilwalkot Tangsel
Ahmad Riza Patria-Marshel...
Ahmad Riza Patria-Marshel Rontok di Tangsel, PKS dan Demokrat Cabut Dukungan
RK-Suswono Terima Surat...
RK-Suswono Terima Surat Dukungan dari Demokrat, AHY: Siapa Pun Lawannya Insyaallah Menang
Jika Lawan Anies, AHY...
Jika Lawan Anies, AHY Ungkap Strategi KIM Plus
Respons AHY terkait...
Respons AHY terkait Suswono Santer Diduetkan Dampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Rekomendasi
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
17 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
31 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
38 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
39 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
50 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Tentara Israel Menangis...
Tentara Israel Menangis usai Tinggalkan Koridor Netzarim di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved