Tebas Jari Sopir Truk, Rian Sembunyi di Sumur 12 Meter saat Akan Ditangkap

Senin, 14 Februari 2022 - 18:14 WIB
loading...
Tebas Jari Sopir Truk,...
Rian Saputra (27), tersangka penganiayaan sopir truk menggunakan celurit hingga putus jari tangan di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur) ditangkap Polisi. (Ist)
A A A
MARTAPURA - Rian Saputra (27), tersangka penganiayaan sopir truk menggunakan celurit hingga putus jari tangan di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur) ditangkap Polisi. Namun, bukannya menyerahkan diri , Rian justru sembunyi di sumur dengan kedalaman 12 meter saat aparat mendatanginya.

Kapolsek Buay Madang Timur Iptu Alimin mengatakan, bahwa pihaknya mendapati informasi tentang keberadaan pelaku penganiayaan sedang berada di rumah keluarganya di Desa Way Halom, Kecamatan Buay Madang, Kabupaten OKU Timur.

"Tim Opsnal Polsek Buay Madang Timur dibantu Team SW Polres OKU Timur langsung berangkat menuju lokasi persembunyiannya. Setelah sampai di lokasi, langsung dilakukan penggeledahan dan ternyata pelaku memang benar ada di rumah tersebut," ujar Alimin, Senin (14/2/2022).

Tersangka yang terkejut dengan kedatangan anggota, lanjut Alimin, berusaha bersembunyi dengan menceburkan diri ke sumur sedalam 12 meter. "Pelaku bersembunyi dengan cara melompat ke dalam sumur yang berada di ruang dapur rumah itu,"ungkapnya.

Mendapati tersangka di dalam sumur, aparat yang berada di lokasi langsung melakukan upaya evakuasi. Tersangka Rian langsung diamankan dan dibawa ke Polsek Buay Madang Timur.

"Penganiayaan terhadap sopir truk itu terjadi, Sabtu (12/2/2022) sekitar Pukul 07.30 WIB, pada saat korban Nyoman Indrayana (35) mengendarai mobil truk dengan membawa muatan pakan ayam melintas di Jembatan BK 3, Desa Srikaton, Kecamatan Buay Madang Timur, Kabupaten OKU Timur," jelas Alimin.

Dengan kondisi jembatan yang sempit, mobil korban yang sudah berada di atas jembatan berpapasan dengan sepeda motor tersangka. Namun, karena sempit, dan membawa muatan berat, korban tidak berani untuk memundurkan lagi mobilnya. Akhirnya, tersangka dengan terpaksa harus mengalah. Baca: Apes! Remaja Putus Sekolah Tak Tahu Pembeli Ekstasi Ternyata Polisi yang Menyamar.

"Setelah mobil sudah melintas dan pada saat berdampingan dengan sepeda motor tersangka, ternyata tersangka langsung marah-marah dan menyuruh korban untuk menunggu di TKP karena tersangka hendak mengembalikan anaknya yang masih kecil," sebutnya.

Kemudian, tersangka kembali lagi ke lokasi jembatan sendirian, dan sudah membawa 1 bilah senjata tajam jenis celurit dan langsung mengayunkan celurit tersebut ke arah korban yang sedang duduk di dalam mobil.

"Celurit itu mengenai kaca mobil pintu sebelah kanan, serta melukai jari tengah korban sampai terputus tepat di bawah kuku. Korban berusaha turun dari mobil mau melakukan perlawanan, namun tersangka langsung kabur," kata Alimin. Baca Juga: Larang Pacar Minum Miras, Gadis Cantik di Manado Ditonjok hingga Bonyok.

Atas perbuatannya tersebut, tersangka Rian terancam dikenakan Pasal 351 tentang penganiayaan dengan ancaman pidana maksimal lima tahun penjara.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
Ini Tampang Penganiaya...
Ini Tampang Penganiaya Satpam di Bekasi hingga Kejang-kejang
Soroti Penganiayaan...
Soroti Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Korban Dapat Layanan Trauma Healing
Kejam! 2 Balita di Penjaringan...
Kejam! 2 Balita di Penjaringan Penuh Luka Akibat Disekap dan Disiksa Pacar Ibunya
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
Parah! Keluarga Pasien...
Parah! Keluarga Pasien Diduga Aniaya Satpam Rumah Sakit hingga Muntah Darah dan Kejang-kejang
Pelaku Pembacokan 3...
Pelaku Pembacokan 3 Warga Bandar Lampung Dapat Hadiah Timah Panas
2 Anggota LSM Pembacok...
2 Anggota LSM Pembacok Satpam SMKN 9 Tangerang Ditangkap di Bandung usai Sepekan Buron
Rekomendasi
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
Kamis Lusa, Gereja Katedral...
Kamis Lusa, Gereja Katedral Jakarta Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Berita Terkini
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
28 menit yang lalu
Bangun Ketahanan Pangan,...
Bangun Ketahanan Pangan, Perindo Kepulauan Mentawai Bantu Bibit dan Pupuk untuk Kelompok Tani
35 menit yang lalu
Kenang Perjuangan Kartini,...
Kenang Perjuangan Kartini, Teater Monolog Dipentaskan di Wisma Habibie-Ainun
45 menit yang lalu
Fachri Albar, Aktor...
Fachri Albar, Aktor Ditangkap Polisi terkait Penyalahgunaan Narkoba
56 menit yang lalu
Aktor FA Ditangkap Polisi...
Aktor FA Ditangkap Polisi terkait Penyalahgunaan Narkoba
1 jam yang lalu
Gubernur Jabar Dedi...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Diancam Dibunuh
1 jam yang lalu
Infografis
4 Jenis Mobil yang Dikenai...
4 Jenis Mobil yang Dikenai Pungutan PPN 12% di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved