Gubernur Olly Harap Peraboi Jaga Eksistensi Wujudkan Visi Indonesia Sehat 2025

Jum'at, 11 Februari 2022 - 00:05 WIB
loading...
A A A
Beberapa strategi itu, menurut Gubernur Olly sudah secara jelas memberi isyarat bahwa dibutuhkan keterlibatan organisasi profesi bidang kesehatan. Sehingga Peraboi sebagai wadah yang menghimpun, membina, melindungi, mengembangkan dan mengawasi dokter yang memiliki kompetensi untuk melakukan operasi atau pembedahan pada pasien kanker, turut berperan penting dalam mewujudkan Indonesia Sehat.

Dalam mendukung setiap strategis dan langkah menuju Indonesia Sehat sebagaimana yang telah ditetapkan, Gubernur Olly berharap Peraboi dapat menjaga eksistensinya.



"Pengurus Peraboi di seluruh Indonesia diharapkan terus mampu menjaga eksistensi Peraboi dan peran Dokter Ahli Bedah Onkologi. Di samping itu, terus diharapkan bersinergi dengan pelaku-pelaku pembangunan di bidang kesehatan, termasuk dengan Pemerintah Daerah," pesannya.

Gubernur Olly juga berharap lewat pelaksanaan Muktamar XII di Manado, Peraboi akan ada lompatan, inovasi konstruktif dalam mewarnai rintisan kerja dan karya Peraboi kedepan, utamanya untuk penguatan kapasitas dan pelaksanaan fungsi.

"Lewat Muktamar ini juga, kiranya sinergitas dan hubungan kerja pengurus dan segenap anggota Peraboi akan semakin kuat. Kolaborasi kita ke depan semakin mantap, dalam pembangunan kesehatan, untuk bersama-sama mewujudkan masyarakat di daerah yang sehat, serta kontribusi bagi terwujudnya Indonesia Sehat dan Indonesia Maju. Selamat bakudapa, selamat berkegiatan di Bumi Nyiur Melambai. Selamat melaksanakan Muktamar kepada segenap komponen Peraboi. Tuhan memberkati kita semua," pungkasnya.
(nic)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1320 seconds (0.1#10.140)