Lahar Dingin Gunung Sinabung Rusak Areal Pertanian dan Putus Jembatan Desa

Kamis, 23 April 2020 - 20:50 WIB
loading...
Lahar Dingin Gunung...
Masyarakat bergotong- royong memperbaiki jalan yang terputus akibat dihantam lahar dingin Gunung Sinabung, Kamis (23/4/2020).Foto/SINDO MEDIA/Sartana Nasution
A A A
KABUPATEN KARO - Curah hujan yang cukup tinggi di daerah puncak Gunung Sinabung, mengakibatkan banjir lahar dingin atau lava bercampur air pada Kamis (23/4/2020) sekitar pukul 14.40 WIB.

Banjir lahar
dingin tersebut memutus akses jembatan atau jalan lintas Kabanjahe-Kuta BuluhDusun Berkerah, Desa Dukatendel, Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo, Sumatera Utara (Sumut).

Selain memutus akses jalan, volume lahar dingin yang tak dapat tertampung dialiran sungai jugamerusak areal pertanian warga. Relawan Lingkar Sinabung (LARSI) Roy Bangun mengatakan, peristiwa banjir lahar itu terjadi pada Kamis (23/4/2020) sekira pukul 14.40 WIB, ketika warga sedang beristirahat di rumah masing.

"Tiba-tiba lahar air meluap membawa material batu dan kayu, sehingga mengakibatkan alur sungai menghantam jembatan. Air itu juga meluber ke badan jalan, dan areal pertanian masyarakat," kata Roy Bangun, Kamis (23/4/2020) malam.

Dia menceritakan, hujan turun sejak pagi hari hingga pukul 16.30 WIB hanya terjadi disekitar gunung Sinabung. Namun akibat material lahar yang hanyut dari pegunungan itu cukup banyak, membuat aliran sungai tidak mampu menampung material tersebut. Akibatnya terjadi luapan besar yang merusak sebuah jembatan itu dan lahan pertanian warga.


"Saat ini pihak Pemdes Sukatendel, BPD, Polsek Payung dan masyarakat bergotong- royong memperbaiki secara manual," ujarnya.


Sementara Kepala Desa Sukatendel, Kecamatan Tiganderket, Dewanto Perangin-nangin mengimbaukepada pengguna lalulintas dari Kabanjahe -Kutabuluh atau sebailiknya agar sementara waktu melewati Desa Batukarang. Sebab, jembatan di Dusun Bekerah belum bisa dilewati hingga saat ini.

"Bagi warga yang akan melintasi jalan Kabanjahe - Kuta Buluh agar mencari alternatif lain karena jembatan didusun Berkerah belum bisa dilalui," tandasnya.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tinjau Banjir Pakai...
Tinjau Banjir Pakai Perahu Karet Dikritik Netizen, Rano Karno Angkat Bicara
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Dikritik Naik Helikopter...
Dikritik Naik Helikopter saat Tinjau Banjir, Pramono: Bukan untuk Gagah-gagahan
Puskesmas di Grobogan...
Puskesmas di Grobogan Terendam Banjir, Pasien Diungsikan ke Gereja
Perbaikan Dua Jalur...
Perbaikan Dua Jalur Stasiun Gubug-Karangjati Grobogan Pascabanjir Rampung, Perjalanan KA Berangsur Normal
Update Banjir dan Longsor...
Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 4 Korban Belum Ditemukan
DPRD Jakarta Pecut Kinerja...
DPRD Jakarta Pecut Kinerja Dinas SDA Bebaskan Lahan untuk Normalisasi Ciliwung
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Bebaskan 634 Bidang Tanah untuk Normalisasi Ciliwung
Rekomendasi
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
Kenapa Video Anggota...
Kenapa Video Anggota DPR Terima Amplop Cokelat saat Rapat Bareng Pertamina Bikin Heboh Publik?
Daftar 10 Polwan Cantik...
Daftar 10 Polwan Cantik jadi Kapolres Setelah Mutasi Maret 2025, Ini Nama-namanya
Berita Terkini
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
17 menit yang lalu
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
22 menit yang lalu
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
26 menit yang lalu
14 Ton MinyaKita Palsu...
14 Ton MinyaKita Palsu Disita Polda Jatim karena Diisi Minyak Curah
49 menit yang lalu
Ramadan Street Carnival...
Ramadan Street Carnival Bintaro, Dorongan Baru bagi UMKM dan Ekonomi Masyarakat
1 jam yang lalu
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
2 jam yang lalu
Infografis
Rencana AS Keluar dari...
Rencana AS Keluar dari NATO dan PBB Didukung Elon Musk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved