Tawuran Pelajar di Serang, Satu Orang Tewas Terkena Sabetan Senjata Tajam

Jum'at, 14 Januari 2022 - 05:15 WIB
loading...
Tawuran Pelajar di Serang,...
Pihak rumah sakit dan keluarga korban saat mengevakuasi jenazah korban dari rumah sakit. Foto: iNewsTV/Mahesa Apriandi
A A A
SERANG - Dua kelompok pelajar di Kota Serang terlibat aksi tawuran di Jalan Bhayangkara tepat di depan Kantor Kelurahan Sumur Pecung, Kecamatan Serang, Kota Serang , Kamis sore (13/1/2022).

Akibatnya, satu orang pelajar berinisial A tewas, meski sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Sari Asih lantaran mengalami luka parah akibat sabetan senjata tajam.

Tawuran Pelajar di Serang, Satu Orang Tewas Terkena Sabetan Senjata Tajam



Pihak Rumah Sakit Sari Asih yang dikonfirmasi mengatakan, korban mengalami luka yang cukup parah.

“Bahkan saat sampai ke rumah sakit korban dalam kondisi tak sadarkan diri,” ujar Hadi Sobat Nugraha, Duty Manager RS Sari Asih.



Setelah mendapatkan perawatan yang intensif, korban dinyatakan meninggal dunia lantaran luka parah yang dialaminya.

Dari tubuh korban ada sebanyak 3 luka sobek, bahkan luka di bagian punggung sampai menembus ke paru-paru.



“Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit drajat prawiranagara untuk menjalani otopsi,” tandasnya.

Aksi tawuran tersebut sempat direkam warga, dalam video yang beredar terdengar suara-suara keras seperti ledakan dari kembang api.

Para pengendara pun yang ingin melintasi jalur tersebut terpaksa berbalik arah lantaran takut menjadi sasaran.



Tak lama kemudian, kelompok pelajar yang diduga telah meninggalkan lokasi dengan bergerombol.

Warga mengaku sebelum kejadian, sempat terjadi adu mulut antara ke dua kelompok pelajar, lalu kemudian salah satu kelompok kabur namun dengan niat untuk mengumpulkan massa.

“Setelah itu mereka kembali dengan membawa senjata tajam dengan menggunakan sepeda motor, setelah itu terdengar suara ledakan keras yang diduga berasal dari kembang api,” kata warga sekitar, Ma'ruf.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2753 seconds (0.1#10.140)