Update Corona DIY: 247 Pasien Positif, 185 Sembuh, 8 Meninggal

Senin, 08 Juni 2020 - 22:45 WIB
loading...
Update Corona DIY: 247 Pasien Positif, 185 Sembuh, 8 Meninggal
Jumlah warga DIY yang terpapar virus corona jenis baru, COVID-19 masih terus bertambah. Hari ini, tiga kasus COVID-19 kembali terkonfirmasi. FOTO/IST
A A A
YOGYAKARTA - Jumlah warga Daerah Istimewa Yogyakarta ( DIY ) yang terpapar virus corona jenis baru, COVID-19 masih terus bertambah. Hari ini, tiga kasus COVID-19 kembali terkonfirmasi.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih mengatakan, berdasarkan laporan yang masuk ke Gugus Tugas hari ini ada tambahan 3 kasus terkonfirmasi positif virus corona . Dengan penambahan ini, maka total jumlah warga terpapar COVID-19 menjadi 247 orang. "Jadi memang ada tiga penambahan kasus, maka dari itu warga jangan sampai lengah. Harus menjaga protokol kesehatan," katanya kepada wartawan di Yogyakarta, Senin (8/6/2020).

Dijelaskan, di antara penambahan kasus tersebut hasil penelusuran diketahui ada yang perjalanan dari Jakarta, karyawan perusahaan swasta serta tenaga kesehatan. "Sekarang semua dilakukan tracing," katanya.( )

Selain penambahan kasus, juga ada laporan kesembuhan. Hari ini ada dua pasien corona yang sembuh, sehingga totalnya menjadi 185 kasus. "Ada juga dua laporan kematian pasien dalam pengawasan (PDP) yang sudah dilakukan swab," katanya.

Secara rinci hingga hari ini, jumlah PDP total di DIY sebanyak 1.626 orang. Dari jumlah itu, masih dalam perawatan sebanyak 87 pasien. Hasil dari uji laboratorium hasil positif sebanyak 247 kasus (sembuh 185, meninggal 8), dinyatakan negatif sebanyak 1.223 orang dan masih dalam proses 156 kasus (meninggal 20).
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1999 seconds (0.1#10.140)