Jelang Muktamar NU Kamar Hotel Habis Diborong, PWNU Lampung Geram

Selasa, 09 November 2021 - 21:49 WIB
loading...
Jelang Muktamar NU Kamar...
Wakil Ketua PWNU Lampung, Muhammad Irfandi berbincang dengan pengurus lain soal adanya yang memborong hotel jelang Muktamar NU ke-34. Foto: iNewsTV/Ruslan AS
A A A
LAMPUNG - Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Lampung dibuat geram oleh ulah oknum yang memborong kamar hotel di Bandar Lampung dan Lampung Tengah jelang Muktamar Nahdlatul Ulama (NU) ke-34 .

Wakil Ketua PWNU Lampung, Muhammad Irfandi menjelaskan, hampir seluruh kamar hotel di Lampung tak tersedia pada 22-26 Desember, sedangkan Muktamar NU dihelat pada 23-25 Desember 2021.

Baca juga: PWNU dan PCNU se-Kepulauan Riau Kembali Minta Said Aqil Siroj Pimpin PBNU


Kondisi serupa juga terjadi di Kabupaten Lampung Tengah. “Hotel di sana juga penuh karena diborong oleh oknum, padahal pembukaan Muktamar NU akan dilaksanakan di Lampung Tengah,” katanya.

Menurut dia, tindakan oknum tersebut berdampak buruk pada pelaksanaan Muktamar, sebab panitia kesulitan menyediakan fasilitas penginapan untuk para kiai dan tamu dari penjuru Nusantara yang akan menghadiri Muktamar bahkan PCNU di luar negeri juga akan datang.

Baca juga:
Medan Gempar, Warga Keturunan Bunuh Diri Lompat Dari Lantai 3 Mall yang Sedang Ramai

“Dipilihnya Provinsi Lampung sebagai tuan rumah Muktamar NU karena telah memenuhi persyaratan, di antaranya ketersedian hunian hotel,” ujarnya.

Mengingat waktu Muktamar NU di Lampung tinggal 40 hari lagi, maka PWNU meminta Kepolisian Daerah (Polda) Lampung menyelediki kejadian ini.



Pada Muktamar NU ke-34 di Lampung, ada tiga lokasi yang akan menjadi pusat kegiatan Muktamar yakni Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan dan Universitas Malahayati di Kota Bandar Lampung serta Pondok Pesantren Darussa’adah di Kabupaten Lampung Tengah.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2346 seconds (0.1#10.140)