Gedung Islamic Center Bekasi Kian Kesohor Jadi Tempat Mesum dan Syuting Film Horor

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 17:17 WIB
loading...
Gedung Islamic Center...
Gedung Islamic Center Kabupaten Bekasi yang telah terbengkalai selama 9 tahun kini nasibnya semakin mengenaskan. Foto: SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Gedung Islamic Center Kabupaten Bekasi yang telah terbengkalai selama 9 tahun kini nasibnya semakin mengenaskan. Selain rusak berat, sebagian besar material fisik gedung telah habis dipreteli warga sekitar.

Namun demikian, gedung yang terletak di kawasan Desa Srimahi, Kecamatan Tambun Utara, itu kini semakin kesohor. Nuansa seram dan mistis justru menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat luar daerah.

Bahkan, warga setempat kerap memergoki beberapa orang di dalam gedung tersebut berbuat maksiat. Mulai berbuat mesum, pesta miras, hingga syuting film horor.

Gedung Islamic Center Bekasi Kian Kesohor Jadi Tempat Mesum dan Syuting Film Horor


Ketua RT setempat Kojek (42) mengatakan, banyak orang yang mendatangi gedung tersebut dari Jakarta, Tangerang, hingga Bandung. Mereka yang datang biasanya berniat untuk membuat konten wisata tempat angker. Mulai dari masyarakat biasa hingga artis-artis telah menjajal keangkeran Gedung Islam Center itu.

”Biasanya buat syuting tempat-tempat seram. Kebanyakan sih mereka datang rombongan, naik mobil, bawa-bawa kamera. Datangnya malam hari,” katanya, Jumat (22/10/2021).

Dalam seminggu rata-rata terhitung sebanyak 2 rombongan datang mengunjungi tempat yang anggaran proyeknya terendus kasus korupsi sejak 2012 tersebut. Kojek mengaku terkadang harus mengatur jadwal orang-orang yang hendak merasakan sensasi mistis di lokasi gedung seluas 3 hektare itu.

”Kadang harus di atur-atur harinya. Takutnya bentrok, soalnya pernah kejadian dua rombongan yang berbeda datang di hari yang sama buat syuting,” ucapnya.

Gedung Islamic Center Bekasi Kian Kesohor Jadi Tempat Mesum dan Syuting Film Horor


Selain itu, warga sering mempergoki sepasang pelajar melakukan perbuatan tak senonoh di lantai 2 gedung pada pagi hingga siang hari. ”Sebelum saya buka lahan buat berkebun, tahun 2018 lah itu hampir tiap hari saya tangkapin pelajar yang mesum di kamar mandi,” ucap pria yang tinggal tidak jauh dari lokasi gedung tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Terungkap! Sertifikat...
Terungkap! Sertifikat Pagar Laut di Segarajaya Bekasi Digadaikan ke Bank Swasta
Jelang Ramadan, PT TRPN...
Jelang Ramadan, PT TRPN Bagikan 400 Paket Sembako ke Warga Bekasi
Bupati Ade Kuswara Kunang...
Bupati Ade Kuswara Kunang Komitmen Bawa Bekasi Bangkit, Maju dan Sejahtera
Kasus Pagar Laut Bekasi,...
Kasus Pagar Laut Bekasi, Bareskrim Polri Periksa Kades Segarajaya
Lansia Korban Perampokan...
Lansia Korban Perampokan di Bekasi Tewas dengan Kaki dan Tangan Terikat
Pelaku Pembunuhan Wanita...
Pelaku Pembunuhan Wanita Penagih Utang di Bekasi juga Habisi Istrinya
Diserbu Warga, 80 Tabung...
Diserbu Warga, 80 Tabung Gas 3 Kg di Bekasi Ludes Hanya dalam 30 Menit
Rekomendasi
13 Kolonel TNI AD Pecah...
13 Kolonel TNI AD Pecah Bintang pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Hasil Final All England...
Hasil Final All England 2025: China dan Korea Borong 2 Gelar
IU Blak-blakan Akui...
IU Blak-blakan Akui Syuting When Life Gives You Tangerines dalam Keadaan Mabuk
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
5 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
5 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
9 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
10 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
11 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
11 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved