Kapal Nelayan Tenggelam di Wakatobi, 2 Selamat dan 5 Hilang

Rabu, 03 Juni 2020 - 15:52 WIB
loading...
Kapal Nelayan Tenggelam...
Tim SAR saat melakukan pencarian korban kapal nelayan yang tenggelam. iNews TV/Andhy
A A A
BAUBAU - Cuaca buruk yang terjadi beberapa hari terakhir menyebabkan kapal nelayan asal Pulau Batu Atas, Kabupaten Buton Selatan KM Dua Putri mengalami kebocoran lambung kapal di Perairan Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (2/6/2020).

Akibanya, kapal tersebut tenggelam. Dua awak kapal berhasil ditemukan selamat, sedangkan lima awak kapal lainnya masih dinyatakan hilang.

Dua awak kapal yang selamat tersebut yaitu Jusri (30) dan Ikbal (16. Mereka ditemukan pagi tadi, sekitar pukul 08.00 Wita sedang terombang ambing di lautan oleh nelayan asal Desa Waha, Wakatobi.

Sementara itu, masih ada lima orang lagi penumpang kapal yang belum diketahui keberadaannya. Saat ini tim SAR bersama masyarakat setempat serta TNI-Polri masih terus melakukan pencarian.

Kendala pencarian kapal yaitu cuaca buruk saat ini memasuki musim timur, sehingga arus deras dan kecepatan angin juga sampai 25 knot dan tinggi gelombang sampai empat meter.

Kapal nelayan sudah ditemukan dalam kondisi separuh tenggelam. Menurut korban selamat, saat kecelakaan mereka terbagi dua rombongan ketika melompat dari kapal dan berpegangan di jeriken.
ada pun lima nama nelayan lainnya yang masih dicari masing-masing La Kaslin, Ali Pini, La Pani, La Wiwin, dan La Lulu," ujar Aris Sofingi, Kepala Kantor SAR Kendari.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1647 seconds (0.1#10.140)