Dapat Bantuan Perahu Karet, BPBD Kabupaten Bekasi Semangat Hadapi Banjir

Jum'at, 15 Oktober 2021 - 22:42 WIB
loading...
Dapat Bantuan Perahu...
Mengantisipasi banjir di musim penghujan, SiCepat Ekspres memberikan bantuan berupa perahu karet kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi. Foto ist
A A A
BEKASI - Mengantisipasi banjir di musim penghujan, SiCepat Ekspres memberikan bantuan berupa perahu karet kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi. Bantuan perahu karet tersebut memberikan semangat kepada BPBD Kabupaten Bekasi dalam menangani bencana banjir.

Bantuan ini diterima langsung oleh Agus Suparno, Ketua Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bekasi pada Jumat (8/10/2021) lalu. Agus menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan SiCepat Ekspres. Perahu karet, lanjutnya, lengkap dengan pelampung dan dayung. Baca Juga: Antisipasi Banjir, Kelurahan Sunter Agung Intensifkan Alat Peringatan Dini Pengukur Curah Hujan

"Pelampung ada 6, pompa, dan alat-alat pendukung lainnya. Semoga dalam memasuki siaga banjir di akhir Oktober hingga Mei 2022 ini kami semakin bersemangat dan antisipasi, serta alat-alat yang diberikan ini dapat bermanfaat bagi kami untuk mengevakuasi dan menyelamatkan korban,” tutur Agus Suparno dalam pernyataannya, Jumat (15/10/2021).

The Kim Hai, CEO SiCepat Ekspres mengatakan, bantuan perahu karet yang diberikan kepada BPBD Kabupaten Bekasi adalah bentuk kepedulian pihaknya terhadap bencana alam yang berpotensi terjadiketika musim hujan tiba.

“Semoga bantuan perahu karet ini dapat dimanfaatkan dengan baik terutama pada saat bencana banjir yang terjadi di daerah Kabupaten Bekasi. Mudah-mudahan di musim hujan tahun ini tidak terjadi bencana banjir yang besar,” tutur The Kim Hai.

Atas bantuan perahu karet tersebut, BPBD Kabupaten Bekasi memberikan piagam penghargaan kepada SiCepat Ekspres. Sebelumnya, di awal tahun 2021, SiCepat Ekspres juga bekolaborasi dengan BPBD Kabupaten Bekasi dalam memberikan bantuan kepada korban banjir.

Bencana banjir kala itu meneneggelamkan 19 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Bekasi dan menimbulkan dampak yang cukup parah. Beberapa desa di antaranya bahkan mengalami kerusakanakibat volume air yang sangat tinggi.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1918 seconds (0.1#10.140)