Sasar 840 Mahasiswa, BCA Salurkan Beasiswa ke 18 Perguruan Tinggi Negeri

Selasa, 12 Oktober 2021 - 23:13 WIB
loading...
Sasar 840 Mahasiswa, BCA Salurkan Beasiswa ke 18 Perguruan Tinggi Negeri
Sebanyak 840 mahasiswa berprestasi di Tanah Air menjadi target penerima beasiswa Bakti BCA. Program beasiswa untuk tahun ajaran 2021/2022 ini disalurkan ke 18 Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Foto ist
A A A
BOGOR - Sebanyak 840 mahasiswa berprestasi di Tanah Air menjadi target penerima beasiswa Bakti BCA. Program beasiswa untuk tahun ajaran 2021/2022 ini disalurkan ke 18 Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Dana yang dialokasikan untuk beasiswa tersebut senilai Rp5,65 miliar.

"Program ini merupakan bentuk tanggung jawab dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan sumber daya manusia (SDM) di Indonesia. Kami terus berupaya untuk berkontribusi dalam bidang pendidikan melalui penyaluran beasiswa bagi mahasiswa berprestasi," ujarEVP CSR, BCA Inge Setiawati dalam pernyataannya, Selasa (12/10/2021).

Ada pun 18 PTN itu adalah Universitas Padjadjaran, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Diponegoro, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Universitas Airlangga, Universitas Hassanudin, Universitas Sam Ratulangi, Universitas Cenderawasih, Universitas Udayana, Universitas Brawijaya, Universitas Sumatera Utara, Universitas Sriwijaya, Universitas Andalas, Institut Pertanian Bogor, Universitas Indonesia, Universitas Mulawarman, dan Universitas Tanjungpura.

Seremoni penyerahan secara simbolis, lanjut Inge, dilakukan oleh Presiden Direktur Jahja Setiaatmadja secara virtual pada Rabu (6/10/2021) lalu. Komitmen dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, tambahnya, merupakan tanggung jawab semua anak bangsa.Sebagai bagian dari perbankan nasional, pihaknya konsisten menghadirkan program beasiswa bagi mahasiswa berprestasi yang menjadi salah satu tonggak kemajuan bangsa.

"Kami yakin generasi penerus bangsa ini memiliki semangat dan tekat belajar yang kuat maka dari itu telah menjadi tanggung jawab Kami untuk memfasilitasinya. Melalui program ini kami akan memberikan edukasi lebih mendalam mengenai soft skill, investment & planning, leadership, team assignment, webinar kebangsaan dan lainnya," bebernya.

Lebih lanjut disampaikan Inge, program beasiswa sudah berlangsung selama lebih dari 25 itu merupakan bagian dari solusi pilar cerdas.

"Untuk tahun ajaran 2021/2022, tercatat dana yang akan dialokasikan untuk beasiswa senilai Rp 5,65 miliar, diluar kegiatan pengembangan dan pelatihan selama satu tahun. Program ini juga merupakan salah satu upaya dalam mempercepat realisasi tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs)," tutupnya.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1353 seconds (0.1#10.140)