Yuk, Main ke Bali! Pantai Kuta Sudah Buka Lagi

Rabu, 08 September 2021 - 17:17 WIB
loading...
Yuk, Main ke Bali! Pantai Kuta Sudah Buka Lagi
Petugas desa adat membuka pagar bambu di pintu masuk pantai Kuta, Bali. Pantai dengan ikon pasir putih ini resmi dibuka, Rabu (8/9/2021). Foto/SINDOnews/Miftahul Chusna
A A A
BADUNG - Kabar baik bagi wisatawan dan warga yang rindu berlibur di pantai. Mulai Rabu (8/9/2021), Pantai Kuta dan seluruh pantai di Bali resmi dibuka lagi.

Petugas desa adat selalu pengelola telah membuka barrier yang sejak PPKM awal Juli lalu dipakai menutup seluruh akses pintu masuk pantai Kuta.

Banner dan spaduk bertulisan pengumuman pantai ditutup sementara karena pandemi COVID-19 juga dicabut.

Baca juga: Hari Kedua Ngantor di Bali, Sandi Cek Sampah Pantai Kuta

"Astungkara, hari ini kita mulai uji coba buka dengan persyaratan ketat," kata Bendesa Adat Kuta, Wayan Wasista.

Dia menjelaskan, pembukaan pantai mengikuti aturan yang ada di Surat Edaran Gubernur Bali. Pengunjung akan dibatasi maksimal 50 persen.

Baca juga: Kelihaian Gajah Mada Taklukan 2 Kerajaan Besar, Samudera Pasai dan Sunda

Pengunjung yang boleh masuk ke pantai sudah harus vaksin lengkap, menerapkan protokol kesehatan ketat dan menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Syarat yang sama dikenakan untuk penjual jasa di pantai, mulai pedagang, tukang pijat, penyewaan papan surfing dan pelatihnya dan lainnya.

Pantai Tanah Lot di Tabanan juga mulai dibuka hari ini. "Kita uji coba buka mulai hari ini sesuai SE Gubernur," ujar Plt Manager Operasional Tanah Lot, Wayan Sudiana.

Pengunjung pantai yang memiliki ikon pura di tengah laut dan view matahari terbenam ini juga wajib mengantongi syarat dalam SE Gubernur Bali.

Sudiana berharap, pembukaan ini menjadi awal bangkitnya pariwisata. "Kita siap menampung 2.000 pengunjung dari kapasitas normal 5.000 lebih," jelasnya.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2965 seconds (0.1#10.140)