Kebakaran di RSUD Jombang Perawat dan Pasien Panik

Senin, 02 Agustus 2021 - 13:36 WIB
loading...
Kebakaran di RSUD Jombang...
Ruang penyimpanan berkas dan matras di RSUD Jombang, Jawa Timur terbakar Senin siang (2/8/2021). Diduga kebakaran akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan ini membuat tim medis dan pasien serta keluarganya panik. Foto iNews TV/Mukhtar B
A A A
JOMBANG - Ruang penyimpanan berkas dan matras di RSUD Jombang , Jawa Timur terbakar , Senin siang (2/8/2021). Diduga kebakaran akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan ini membuat tim medis dan pasien serta keluarganya panik.
Kebakaran di RSUD Jombang Perawat dan Pasien Panik

Sebab ruang yang terbakar tersebut berdekatan dengan ruang pasien sehingga sebagian terpaksa dibawa ke lorong yang aman. Terlebih suara alarm kebakaran terdengar keras berbunyi. Para karyawan RSUD Jombang lalu bergegas membongkar pintu ruangan dan mendatangkan petugas pemadam ke lokasi.

Baca : Kebakaran Hebat Landa Pabrik Pengolahan Kayu, Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah


Beruntung lokasi RSUD Jombang ini hanya berjarak sekitar 500 meter dari posko pemadam. Sehingga petugas pemadam kebakaran bisa datang dengan cepat untuk melakukan pemadaman.

Direktur RSUD Jombang dr Puji Umbaran memastikan tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Kebakaran di RSUD Jombang Perawat dan Pasien Panik

"Ruang yang terbakar adalah salah satu ruangan tempat menyimpan berkas dan matras cadangan untuk pasien," kata dr Puji Umbaran.

Sedangkan terkait penyebab kebakaran Puji menduga hal ini disebabkan oleh adanya warga yang membuang puntung rokok sembarangan.

"Padahal sudah ada larangan merokok di dalam area rumah sakit namun diduga ada warga yang merokok sembunyi-sembunyi dan membuang puntungnya ke dalam ruangan tersebut," timpal dr Puji Umbaran.



Saat berita ini diturunkan api telah berhasil dipadamkan namun kerugian yang dialami rumah sakit ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Peristiwa kebakaran tersebut kini juga sudah ditangani petugas dari Polres Jombang.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2861 seconds (0.1#10.140)