Lima Karyawan Reaktif Corona, Swalayan di Grobogan Tutup Sementara

Rabu, 27 Mei 2020 - 20:37 WIB
loading...
Lima Karyawan Reaktif...
Pemkab Grobogan menutup sementara salah satu swalayan karena lima karyawannya reaktif corona. FOTO/iNews/RUSTAMAN NUSANTARA
A A A
GROBOGAN - Menyikapi adanya lima karyawan yang reaktif dari hasil rapid test corona , Bupati Grobogan Sri Sumarni memutuskan menutup sementara salah satu swalayan sambil menunggu hasil swab keluar. Penutupan akan berlangsung hingga dua pekan.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Grobogan , Slamet Widodo membenarkan bahwa telah turun sudat edaran penutupan swalayan yang karyawannya reaktif corona hingga dua minggu mendatang. "Setelah hasil swab seluruh karyawan dinyatakan negatif, maka swalayan akan diizinkan kembali untuk beroperasi," katanya, Rabu (27/5/2020).

Pada bagian lain, rapid test tahap kedua terhadap 400 karyawan swalayan tersebut hari ini juga selesai. Hasilnya, seluruh karyawan dinyatakan nonreaktif.( )

Selain di swalayan, rapid test juga dilakukan tim COVID-19 di sejumlah pasar tradisional di Grobogan, seperti di Pasar Induk Purwodadi, Grobogan. Ratusan pedagang juga terlihat antre rapid test. Dari hasil pemeriksaan awal, tiga pedagang sempat dinyatakan reaktif. Namun setelah dilakukan screening kali kedua, petugas menyatakan nonreaktif. Meski begitu, ketiga pedagang pasar induk tersebut harus menjalani isolasi mandiri di rumah sambil menunggu hasil swab.

Mayoritas pengunjung yang datang memadati swalayan dan Pasar Induk Purwodadi, Grobogan adalah para pemudik dari luar daerah yang termasuk zona merah, seperti Jakarta, Banten, dan Bali, sehingga petugas COVID-19 harus ekstra keras dalam memutus mata rantai COVID-19.

Sebelum menjalani rapid test, seluruh titik swalayan dan Pasar Induk terlebih dahulu dilakukan penyemprotan disinfektan oleh tim BPBD Grobogan.

Pemkab Grobogan berharap agar seluruh pemudik untuk tetap tinggal di rumah guna menjalani isolasi mandiri dan tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan tidak keluyuran di tempat-tempat ramai, sehingga akan lebih mudah dalam memutus mata rantai virus corona.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tanggul Sungai Tuntang...
Tanggul Sungai Tuntang di Desa Baturagung Kembali Jebol, Warga 2 Desa Terpaksa Mengungsi
Puskesmas di Grobogan...
Puskesmas di Grobogan Terendam Banjir, Pasien Diungsikan ke Gereja
Banjir Lumpuhkan Jalur...
Banjir Lumpuhkan Jalur KA Gubug-Karangjati Grobogan
Viral! Oknum Polisi...
Viral! Oknum Polisi Cekik dan Ancam Pencari Bekicot di Grobogan
Banjir Terjang Pusat...
Banjir Terjang Pusat Perbelanjaan Mega Bekasi Hypermall, Pengunjung Berhamburan
Kisruh Gas 3 Kg Kembali...
Kisruh Gas 3 Kg Kembali Memakan Korban, Ibu Paruh Baya di Grobogan Tewas saat Mencari Elpiji
Akses Jalan Desa di...
Akses Jalan Desa di Grobogan Masih Terputus, Tertutup Lumpur Sisa Banjir
Jalur Rel Kereta di...
Jalur Rel Kereta di Grobogan Diperbaiki, 8 Perjalanan KA Dibatalkan hingga 31 Januari 2025
Banjir Rendam 98 Desa...
Banjir Rendam 98 Desa dan Lumpuhkan Jalur KA di Kabupaten Grobogan
Rekomendasi
Intelijen Amerika: Serangan...
Intelijen Amerika: Serangan Militer AS Sudah Tewaskan 500 Milisi Houthi
Kedubes Vatikan Dibuka...
Kedubes Vatikan Dibuka untuk Umum, Dikunjungi Warga yang Berkabung Wafatnya Paus Fransiskus
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
Berita Terkini
Majukan Kalimantan Timur,...
Majukan Kalimantan Timur, Gubernur Harum Luncurkan Program Gratispol
54 menit yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Jalan Tol, Negara Dirugikan Rp66 Miliar
1 jam yang lalu
Update 6 Kapolda di...
Update 6 Kapolda di Pulau Jawa April 2025, Nomor 3 Baru Ditunjuk
1 jam yang lalu
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
2 jam yang lalu
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
3 jam yang lalu
Korban Mutilasi Gunungsari...
Korban Mutilasi Gunungsari Sempat Disiksa dan Dibakar, Potongan 2 Tangan Belum Ditemukan
4 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved