BPBD: Pondok Hijau Permai Bekasi Masih Terendam 1 Meter

Rabu, 16 Juni 2021 - 10:43 WIB
loading...
BPBD: Pondok Hijau Permai...
BPBD Kota Bekasi menyatakan, banjir dengan ketinggian 1 meter masih menerjang Perumahan Pondok Hijau Permai, Bekasi Timur.Foto/SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi mengklaim banjir yang menerjang sejumlah tempat sejak malam hari tadi sudah mulai surut pada Rabu (16/6/2021) pagi. Hanya saja, banjir dengan ketinggian 1 meter masih menerjang Perumahan Pondok Hijau Permai, Bekasi Timur.

”Semua titik banjir sudah surut, hanya menyisakan satu titik saja di Pondok Hijau Permai, dan kondisinya sudah mulia menyurut dari tadi malam ketinggian mencapai 2 meter,” ungkap Wakil Ketua Satgas BPBD Kota Bekasi, Karsono kepada SINDOnews, Rabu (16/6/2021).

Menurut dia, di Perumahan Pondok Hijau warga yang terdampak sebanyak 1.500 Kepala Keluarga (KK), 1.200 rumah dengan 1.600 jiwa. Banjir itu menerjang 14 Rukun Tetangga (RT) dan 4 Rukun Warga (RW).”Warga yang kami lakukan evakuasi sebanyak 25 orang, kebanyakan lansia, ibu dan anak,” katanya.

Karsono menjelaskan, air mulai masuk ke perumahan ini sejak pukul 18.30 WIB dan puncaknya tengah malam tadi hampir mencapai 2 meter. Namun, menjelang pagi air sudah mulai berangsur menyurut hingga pagi ini. Saat ini, petugas menerjunkan beberapa personel dengan dua perahu karet di lokasi banjir tersebut.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bekasi Agus Harpa mengatakan, ada delapan titik banjir yang terjadi di Bekasi sudah surut. Namun, banjir masih menyisakan di satu titik saja di Bekasi Timur dan diprediksi siang ini sudah mulai surut.”Untuk sementara banjir masih menyisakan di Perumahan Pondok Hijau Permai,” katanya.

Menurut dia, hujan deras yang terjadi pada Selasa, 15 Juni 2021 di Kota Bekasi menyebabkan terjadinya beberapa genangan di Kota Bekasi, hujan deras juga disertai angin kencang di beberapa wilayah. Selain di Taman Narogong, banjir juga terjadi di Perumahan Mutiara Gading Timur Ruko Palazo dengan ketinggian 40 cm.

Kemudian Grand Permata Bekasi, Kelurahan Mustikajaya depan SMP 40 dengan ketinggian 20 cm. Pondok Timur Indah, Kelurahan Mustika Jaya dengan ketinggian 10 cm, Perumahan Bukit Kencana, Kelurahan Jatimakmur dengan ketinggian 15-20 cm, Perumahan Pondok Hijau Permai, Kelurahan Pengasinan dengan ketinggian 30 cm,

Jalan Raya Narogong km 7 Cipendawa RT 001/004 Bojong Menteng gang Nangka dengan ketinggian 50 cm. Serta di Perum Taman Cikunir indah Kelurahan Jaka Setia dengan ketinggian 40-50 cm dan Perumahan Taman Narogong yang berada di Kecamatan Rawalumbu dengan ketinggian 100 cm.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
Banjir Besar Landa Kota...
Banjir Besar Landa Kota Padangsidimpuan, Mobil Terseret Arus hingga Rumah Porak-poranda
Tinjau Banjir Pakai...
Tinjau Banjir Pakai Perahu Karet Dikritik Netizen, Rano Karno Angkat Bicara
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Dikritik Naik Helikopter...
Dikritik Naik Helikopter saat Tinjau Banjir, Pramono: Bukan untuk Gagah-gagahan
Wali Kota Bekasi dan...
Wali Kota Bekasi dan Wakilnya Sumbangkan Gaji Pertama Bantu Korban Banjir
Puskesmas di Grobogan...
Puskesmas di Grobogan Terendam Banjir, Pasien Diungsikan ke Gereja
Rekomendasi
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
Demi Sang Ayah, Peserta...
Demi Sang Ayah, Peserta Ini Tampil Memukau di Hadapan Para Juri di DMD Panggung Rezeki
Rhoma Irama dan Rita...
Rhoma Irama dan Rita Sugiarto Siap Meriahkan Road To Kilau Raya Berkah Cinta Ramadan
Berita Terkini
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
34 menit yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
2 jam yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
2 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
3 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
3 jam yang lalu
Infografis
Lebih dari 1 Juta Tentara...
Lebih dari 1 Juta Tentara Ukraina Tewas dan Terluka
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved