Kena PHK Karena Corona, Karyawan Ini Banting Setir Jualan Mi Ayam Mentah

Senin, 20 April 2020 - 11:52 WIB
loading...
Kena PHK Karena Corona,...
Muhamad Khoirul Daru bersama istrinya Supariah mengemas mi mentah, sayuran dan ayam yang sudah dimasak ke dalam wadah plastik dan mika. FOTO/iNews/EDDIE PRAYITNO
A A A
KENDAL - Tidak lagi bekerja karena perusahaan terdampak pandemi Covid-19 bukan menjadi alasan untuk terpuruk. Seorang mantan karyawan perusahaan furniture di Kendal memutar otak dan beralih berjualan mie ayam mentah. Dengan sistem jualan secara online, mantan buruh ini bisa meraup omzet Rp500.000 per hari.

Di rumah yang berada di Gang Cempedak, Kelurahan Kebondalem, Kota Kendal, Muhamad Khoirul Daru bersama istrinya Supariah mengemas mi mentah, sayuran dan ayam yang sudah dimasak ke dalam wadah plastik dan mika. Muhamad Khoirul Daru dulunya karyawan perusahaan yang bergerak di bidang furniture di wilayah Semarang. Perusahaanya tutup karena dampak Covid-19, sehingga seluruh karyawan di-PHK.

Lelaki 27 tahun ini tidak mau terpuruk karena tidak lagi bekerja. Bersama istrinya mencoba berinovasi membuat makanan siap saji. Berbekal pengalaman kakaknya yang berjualan mi ayam bakso, Muhamad Khoirul Daru mempunyai ide berjualan mi ayam tapi tidak dalam keadaan matang. Menggunakan mi keriting yang dipesan dari kakaknya, ia mengemasnya dengan sayuran, minyak, dan ayam yang sudah dibumbui dalam sebuah mika.

Mi ayam mentah ini kemudian dipasarkan melalui media sosial karena ia tidak memiliki tempat untuk berjualan. Mengandalkan pesanan melalui media sosial, mie ayam yang sudah dikemas ini diantar ke pemesannya setiap hari.

Satu bungkus mi ayam mentah yang tinggal direbus ini dijual dengan harga Rp5.000. "Ini kuat disimpan dua hari di dalam lemari es," kata Khoirul Daru, Senin (20/4/2020).

Dalam sehari, dia mendapat pesanan 100 bungkus mi ayam mentah dan bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari. Muhamad Khoirul Daru mengatakan, di saat pandemi Covid-19 banyak orang yang tidak keluar rumah sehingga kondisi ini dimanfaatkan dengan berjualan makanan siap antar ke pembelinya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemen Imipas Salurkan...
Kemen Imipas Salurkan Bantuan untuk Warga Korban Banjir dan Longsor di Kendal
Oshima Yukari Ingin...
Oshima Yukari Ingin Bagikan Kipas Angin dan Masakan Daging Kambing ke Tetangga di Hari Ulang Tahunnya
Isak Tangis Warnai Pemakaman...
Isak Tangis Warnai Pemakaman Oshima Yukari, Pramugari Korban Kebakaran Glodok Plaza
Kerahkan Ribuan Pasukan...
Kerahkan Ribuan Pasukan Jangkrik di Kendal, Sudaryono: Mirna-Riki Wajib Menang
Minibus Tabrak Mobil...
Minibus Tabrak Mobil Travel di Kendal, 1 Tewas
Perekonomian Kendal...
Perekonomian Kendal Meningkat, Pengamat: Dico Loyalis Muda Golkar yang Berprestasi
KPU Sebut Penolakan...
KPU Sebut Penolakan Berkas Dico-Ali Sesuai Prosedur, Pengamat Nilai Pendapat Pribadi
PKB Minta KPU Kendal...
PKB Minta KPU Kendal Tak Persulit Pencalonan Dico Ganinduto
Pakar: Sebelum Ada Penetapan...
Pakar: Sebelum Ada Penetapan Calon, KPU Kendal Seyogyanya Terima Berkas Dico Ganinduto
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
11 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
25 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
32 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
33 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
44 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
450 Karyawan Tokopedia...
450 Karyawan Tokopedia di Indonesia Akan di-PHK oleh ByteDance
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved