Juragan Plastik Tewas oleh 11 Tusukan Brutal Tetangganya

Rabu, 02 Juni 2021 - 11:07 WIB
loading...
Juragan Plastik Tewas oleh 11 Tusukan Brutal Tetangganya
Petugas saat mengevakuasi jenazah Sulaiman (72) yang ternyata tewas dibunuh oleh tetangganya sendiri. Foto/Ist
A A A
BANDUNG - Polrestabes Bandung berhasil mengungkap dan menangkap pelaku pembunuhan seorang juragan plastik di Kota Bandung, Jabar. Pelaku ternyata tetangga dekat korban.

Baca juga: Laka Maut Kembali Terjadi di Tol Cipali, 1 Tewas dan 2 Terluka

"Hari kedua setelah kejadian kita mendapat identitas tersangka dan kita segera melakukan penyelidikan dan menangkap pelakunya," ungkap Wakapolrestabes Bandung, AKBP M Yoris Maulana Yusuf di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Rabu (2/5/2021).

Baca juga: Risma Napak Tilas ke Penjara Bung Karno, Pesan Jangan Lupakan Sejarah

Menurut Yoris, berdasarkan hasil penyelidikan, pelaku pembunuhan sadis itu diketahui bernama Lukman Nurdin (52). Dia ditangkap di sekitar rumah toko (ruko)-nya yang tak jauh dari ruko tempat korban ditemukan tewas berlumuran darah.

"Tersangka yang melakukan ternyata tetangga korban," sebut Yoris. Tersangka membunuh korban dengan cara yang brutal, yakni menusuk secara membabi buta dengan pisau dapur.

"Korban didapati (tewas berlumuran darah) dalam posisi duduk dengan luka 11 tusukan," kata dia.

Sebelumnya diberitakan, polisi berupaya mengungkap penemuan mayat seorang lelaki tua bersimbah darah di sebuah rumah yang dijadikan gudang plastik di Jalan H Kurdi Nomor 75 RT 12 RW 01, Kelurahan Karasak, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Kamis (27/5/2021) malam.

Diketahui, lelaki bernama Sulaiman itu genap berusia 72 tahun Juli mendatang. Sulaiman ditemukan tewas mengenaskan. Dalam foto yang beredar, Sulaiman ditemukan bersimbah darah dalam posisi terduduk sambil menyender pada rak besi tempat menyimpan plastik.

Saat pertama kali ditemukan, pria kelahiran Bagan Siapiapi itu mengenakan kaos hitam polos dan celana pendek. Selain bersimbah darah, ruangan tempat ditemukannya Sulaiman tampak berantakan dan banyak ceceran darah. Diduga kuat, Sulaiman tewas dibunuh.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh, ruko yang ditinggali korban hanya memiliki satu akses pintu yang sering digembok. Seluruh jendela ruko pun dipasangi teralis besi. Korban juga diketahui memiliki sebuah toko plastik di Jalan Cibadak, Kota Bandung. Namun, dia jarang pergi ke tokonya dan hanya tinggal di ruko tersebut.

Meski diduga kuat dibunuh, namun tidak ditemukan sedikit pun kerusakan di pintu rolling door yang menjadi akaes utama ke ruko tersebut. Selain itu, tidak ditemukan adanya barang yang hilang di tempat ditemukannya Sulaiman yang mayatnya sudah mulai kaku.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1480 seconds (0.1#10.140)