Takut Swab Antigen, Pemudik Lawan Arah dan Masuk Jalan Tikus di Bekasi

Rabu, 26 Mei 2021 - 18:33 WIB
loading...
Takut Swab Antigen,...
Puluhan pemudik nekat melawan arah di Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/5/2021).Foto/SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Puluhan pemudik nekat melawan arah di Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, Sabtu (26/5/2021) sore. Itu dilakukan karena mereka enggan untuk di- swab test antigen di pospam penyekatan arus balik mudik di halaman Kantor Kecamatan Cikarang Utara.

Pantauan SINDOnews di lokasi, sekira pukul 16.30 WIB, terlihat puluhan pengendara sepeda motor memutar balik kendaraannya sekitar 100 meter dari pospam tersebut. Kemacetan tidak terhindari di akses jalan menuju arah Jakarta maupun sebaliknya ke Pantura.

Bahkan, pemudik berusaha memasuk jalan tikus yang berada di Jalan Gang Kampung Kali Ulu untuk menghindari pos penyekatan itu.”Saya dari kampung enggak bawa hasil tes swab bang, makanya saya hindari saja lewat jalan situ," kata Syahrul Hidayat (29) pemudik dari Solo ini.

Dia hendak menuju Tangerang bersama anak dan istrinya harus mencari jalan tikus di wilayah tersebut. Meskipun harus memasuki gang-gang kecil yang sempit dan bertanya kepada warga setempat.”Karena saya takut di tes, makanya saya nyari jalan tikus biar lolos,” ungkapnya.

Sementara Galih (23), pemilik warung di Jalan Gang Kampung Kali Ulu mengatakan, sekira pukul 14.00 WIB banyak pemudik yang memasuki jalan tersebut.”Dari jam 2 ya, banyak banget yang masuk gang sini, banyak yang nanya juga ke saya kalau lewat sini bisa atau enggak,” katanya.

Sekira pukul 17.00 WIB, petugas gabungan terdiri dari polisi, TNI, Satpol PP dan Dishub yang mengetahui hal itu akhirnya menjemput pemudik yang nekat lawan arah dan menghalau mereka untuk memasuki jalan tersebut dan membawanya ke pos penyekatan untuk mengikuti tes swab antigen.

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, AKBP Ojo Ruslani mengatakan, pos penyekatan arus balik yang sebelumnya di perbatasan Bekasi dan Karawang harus dipindahkan ke lokasi tersebut.”Jadi penyekatan arus balik tetap kita lakukan hingga 31 Mei 2021 mendatang,” ucapnya singkat.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Air Bersih SPAM Jatiluhur...
Air Bersih SPAM Jatiluhur Mulai Disalurkan Tirta Bhagasasi
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Terungkap! Sertifikat...
Terungkap! Sertifikat Pagar Laut di Segarajaya Bekasi Digadaikan ke Bank Swasta
Jelang Ramadan, PT TRPN...
Jelang Ramadan, PT TRPN Bagikan 400 Paket Sembako ke Warga Bekasi
Bupati Ade Kuswara Kunang...
Bupati Ade Kuswara Kunang Komitmen Bawa Bekasi Bangkit, Maju dan Sejahtera
Kasus Pagar Laut Bekasi,...
Kasus Pagar Laut Bekasi, Bareskrim Polri Periksa Kades Segarajaya
Lansia Korban Perampokan...
Lansia Korban Perampokan di Bekasi Tewas dengan Kaki dan Tangan Terikat
Pelaku Pembunuhan Wanita...
Pelaku Pembunuhan Wanita Penagih Utang di Bekasi juga Habisi Istrinya
Diserbu Warga, 80 Tabung...
Diserbu Warga, 80 Tabung Gas 3 Kg di Bekasi Ludes Hanya dalam 30 Menit
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
12 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
26 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
33 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
34 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
45 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Pesona dan Kharisma...
Pesona dan Kharisma 7 Ibu Negara Tercantik di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved