Polsek Bulang Diresmikan Wakapolda Kepri, Kekuatan Polri di Pulau Sambu Bertambah

Kamis, 15 April 2021 - 06:59 WIB
loading...
Polsek Bulang Diresmikan...
Wakapolda Kepri Brigjen Pol Darmawan meresmikan Polsek Bulang, Polresta Barelang. Foto/SINDOnews/Dicky Sigit Rakasiwi
A A A
BATAM - Wakapolda Kepri, Brigjen Pol Darmawan meresmikan Polsek Bulang , Polresta Barelang di Pulau Sambu Kecamatan Bulang, Kota Batam, Rabu (14/4/21). Peresmian ini diikuti oleh Gubernur Kepri, yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Eko Sumbaryadi.



Dalam sambutannya, Darmawan mengatakan, dirinya atas nama pimpinan mengucapkan terima kasih kepada Kapolresta Barelang, dan semua pihak yang dengan ikhlas memberikan dukungannya sehingga Polsek Bulang ini dikukuhkan dan berdiri seperti sekarang ini.



"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Dahlan seorang nelayan Pulau Buluh, yang telah menghibahkan tanahnya seluas 152 meter persegi untuk pembangunan Polsek Bulan g ini," ujar Darmawan.



Dikatakannya, peresmian ini merupakan wujud komitmen Polda Kepri dalam mengimplementasikan Program Prioritas Kapolri pada bidang Transformasi Organisasi, untuk mewujudkan satu kecamatan satu Polsek .

Sementara itu, Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt menjelaskan, peresmian Polsek Bulang ini merupakan bagian dari inovasi pelayanan di instansi Polri khususnya unit pelayanan yang berinteraksi langsung dengan masyarakat.



Harapannya, Polsek Bulang dapat menjadi unit kerja yang bersih, akuntabel, berkinerja tinggi, efektif dan efisien yang berdampak langsung pada pelayanan kepada masyarakat yang baik dan berkualitas.

"Kami berharap, kepada seluruh personil Polsek Bulang , dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kecamatan Bulang. Serta semoga Polsek Bulang ini menjadi tempat yang nyaman, bersahabat dan menjadi rumah bagi masyarakat dalam menyelesaikan setiap masalahnya," tutup Harry.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 Kapolda Belum Genap...
10 Kapolda Belum Genap Sebulan Duduki Jabatannya, 2 di Antaranya Irjen Polisi Berpengalaman
H-3 Lebaran, Korlantas...
H-3 Lebaran, Korlantas Polri Terapkan One Way Nasional Mulai Pagi Ini
9 Irjen Polisi yang...
9 Irjen Polisi yang Sudah Setahun Lebih Duduki Jabatan Kapolda, Nomor 1 Eks Ajudan Jokowi
Komisi III DPR Puji...
Komisi III DPR Puji Respons Cepat Polri Tangkap Pembegal WN Prancis di Sunda Kelapa
Rekam Jejak Mantan Kapolda...
Rekam Jejak Mantan Kapolda Riau Irjen Pol M Iqbal: Sita 2,4 Ton Sabu, Berantas Korupsi hingga Pilkada Damai
Warganya Dibegal di...
Warganya Dibegal di Sunda Kelapa, Pemerintah Prancis Apresiasi Respons Cepat Polri
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
Rekomendasi
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Montir Cantik Eps 1: Kisahkan Aksi Si Cantik Jago Otomotif
Momen Prabowo dan El-Sisi...
Momen Prabowo dan El-Sisi Mendadak Sambangi Akmil Mesir, Tinjau Arena Pacuan Kuda
Momen Prabowo Diantar...
Momen Prabowo Diantar Langsung Presiden Mesir ke Bandara Menuju Qatar
Berita Terkini
Pemkab Kupang Harap...
Pemkab Kupang Harap Rumah untuk Eks Pejuang Tim-Tim Segera Diserahterimakan
40 menit yang lalu
Sadis! Tersinggung Disebut...
Sadis! Tersinggung Disebut Malas Cari Kerja, Suami di Maros Pukul Istri Pakai Barbel 10 Kg hingga Meninggal
2 jam yang lalu
Anggota Polres Dumai...
Anggota Polres Dumai Tewas di Tempat Hiburan Malam, Mulut Keluarkan Busa
4 jam yang lalu
Tangan Seorang Bocah...
Tangan Seorang Bocah di Jombang Luka Parah Akibat Ledakan Petasan
5 jam yang lalu
2 Jenazah Korban KKB...
2 Jenazah Korban KKB Teridentifikasi, Dimakamkan di Yahukimo Jika Tak Dijemput Keluarga
6 jam yang lalu
Wajib Tahu! Kenali BPHTB...
Wajib Tahu! Kenali BPHTB saat Jual Beli Properti di Jakarta
6 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved