Presiden Jokowi Lantik Yudo Jadi KSAL dan Fadjar Jadi KSAU

Rabu, 20 Mei 2020 - 11:21 WIB
loading...
Presiden Jokowi Lantik...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Laksdya Yudo Margono menjadi Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) dan Marsdya Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Laksdya Yudo Margono menjadi Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) dan Marsdya Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU), di Istana Negara, Rabu (20/5/2020).

Yudo Margono menggantikan Laksamana TNI Siwi Sukma Adji. Sementara, Fadjar Prasetyo menggantikan Marsekal TNI Yuyu Sutisna.

Keduanya dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) No. 32 dan 33 /TNI Tahun 2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut serta Kepala Staf Angkatan Udara. (Baca juga: Lantik 44 Pejabat, Khofifah Ingin Bangun Sinergitas OPD )

Pada kesempatan itu dibacakan juga Keppres No. 34 dan 35/TNI tahun 2020 tentang Kenaikan Pangkat Dalam Golongan Tinggi TNI. Yudi Margono dinaikan pangkatnya menjadi Laksamana. Sementara Fadjar Prasetyo dinaikan menjadi Marsekal.

"Sebelum saudara mengucapkan sumpah di hadapan Tuhan Yang Maha Esa berkenaan dengan pelantikan pada jabatan ini, harap dijawab pertanyaan saya. Saudara Laksamana TNI Yudo Margono dan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, apakah saudara beragama Islam,” tanya Jokowi.

"Islam," jawab Yudo dan Fadjar.

"Apakah saudara bersedia saya ambil sumpah menurut agama Islam?,” tanya Jokowi lagi

"Bersedia," jawab Yudo dan Fadjar kembali.

"Demi Allah saya bersumpah. Bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945. Serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit," demikian kutipan pengambilan sumpah yang dibacakan Presiden Jokowi yang diikuti Yudo dan Fadjar.

Semua yang hadir dalam pelantikan tersebut tetap menggunakan masker dan dengan jumlah terbatas. Hadir dalam kesempatan tersebut Menko Polhukam Mahfud MD, Menhan Prabowo Subianto, Mensesneg Pratikno, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Idham Azis, dan KSAD Jenderal Andika Perkasa.
(nth)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1746 seconds (0.1#10.140)