Ramai Bahas Bentrokan di Pancoran Buntu, Netizen: Indonesia Kebanyak Ormas

Kamis, 18 Maret 2021 - 15:06 WIB
loading...
Ramai Bahas Bentrokan...
Belasan ribu warganet ramai-ramai menuliskan Ormas di media sosial Twitter, Kamis (18/3/2021). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Belasan ribu warganet ramai-ramai menuliskan ' Ormas ' di media sosial Twitter, Kamis (18/3/2021). Bahasan ini muncul akibat adanya bentrok di Jalan Pancoran Buntu II, Jakarta Selatan , yang melibatkan salah satu orams dengan warga setempat.

Diduga ada salah satu ormas yang digunakan salah satu BUMN untuk menguasai lahan di Jalan Pancoran Buntu II. Warga yang bertempat tinggal di sana melawan dan bentrokan pun tak bisa dihindarkan pada dini hari tadi.

Akun @YohanesMariono mengatakan bahwa ormas di Indonesia terlalu banyak dan berdiri ada maunya."Indonesia kebayakan ormas.... intinya ormas berdiri itu ada maunya....????organisasi cuman pingin di hormati main kroyok...???? Bubarkan saja...," seperti yang dikutip Kamis (18/3/2021)

Akun @nacchan_haruna menyebut bahwa ormas adalah parasit masyarakat."Salah satu parasit di masyarakat itu adalah keberadaan "mafia legal" bertopeng ormas. ????," ungkapnya.

Sementara itu, akun @YusufMY_ menilai bahwa tidak semua Ormas itu negatif. "Apakah semua ormas negatif ...? , aku pikir tidak, karena hanya segelintir ormas aja yg negatif , yang baik lebih banyak," ujarnya.

Sebenarnya apa sih Ormas itu?

Berdasarkan data yang dikutip dari berbagai sumber, ormas adalah organisasi yang didirikan dan dibentuk oleh masyarakat secara sukarela berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan, kegiatan, dan tujuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan demi tercapainya tujuan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila.

Salah satu kelebihan ormas yang tidak dimiliki perkumpulan adalah ormas dapat menjadi target pemberdayaan yang dilaksanakan pemerintah pusat dan pemerintah daerah, yang dilakukan melalui melalui fasilitasi kebijakan, penguatan kapasitas kelembagaan, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Selain itu, salah satu sumber keuangan ormas adalah Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dan/atau Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Adapun tujuan ormas yakni, meningkatkan partisipasi dan keberdayaan masyarakat; memberikan pelayanan kepada masyarakat; menjaga nilai agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa; melestarikan dan memelihara norma, nilai, moral, etika, dan budaya yang hidup dalam masyarakat.

Selanjutnya melestarikan sumber daya alam dan lingkungan hidup; mengembangkan kesetiakawanan sosial, gotong royong, dan toleransi dalam kehidupan bermasyarakat; menjaga, memelihara, dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa; dan/atau mewujudkan tujuan negara yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mobil Polisi di Depok...
Mobil Polisi di Depok Dibakar Massa, Terungkap Otak Pelakunya Ketua Ormas
Ancaman Tanah Longsor...
Ancaman Tanah Longsor Intai Wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Ini Daftarnya
Oknum Ormas Pemalak...
Oknum Ormas Pemalak dan Pengeroyok Petugas Kabel Wi-Fi di Sawangan Depok Ditangkap Polisi
Garda Satu Gelar Silaturahmi...
Garda Satu Gelar Silaturahmi Konsolidasi di Pamekasan
HKI Keluhkan Maraknya...
HKI Keluhkan Maraknya Premanisme Berkedok Ormas
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
36 RT di Jakarta Masih...
36 RT di Jakarta Masih Terendam Banjir Siang Ini, Titik Terbanyak di Jaksel dan Jaktim
Malam Ini, 31 RT Masih...
Malam Ini, 31 RT Masih Terendam Banjir Luapan Sungai Ciliwung di Jaksel dan Jaktim
Jelang Ramadan, Perusahaan...
Jelang Ramadan, Perusahaan Logistik Buka Gerai di Jaksel
Rekomendasi
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
Berita Terkini
Tak Terbukti Curang,...
Tak Terbukti Curang, Tia Rahmania Dapat Dukungan Warga Dapil Banten 1
2 jam yang lalu
Praktisi Hukum: Surat...
Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
3 jam yang lalu
Anggota DPRD Dilecehkan,...
Anggota DPRD Dilecehkan, Ratusan Kader Gerinda di Banggai Desak Pelaku Persekusi Diadili
3 jam yang lalu
Kapolres Depok Ungkap...
Kapolres Depok Ungkap Dalang Pembakaran Mobil Polisi Tak Kooperatif saat Diperiksa
5 jam yang lalu
Kronologi Pembakaran...
Kronologi Pembakaran Mobil Polisi oleh Warga di Depok
6 jam yang lalu
Pemprov Jakarta Bakal...
Pemprov Jakarta Bakal Kirim 150 Pelajar untuk Kuliah di Universiti Kuala Lumpur
6 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved