Baca juga: Buaya Besar Pemangsa Warga di Sebangau Kuala Berhasil Ditangkap Warga
Akibat lepasnya buaya tersebut, banyak ternak milik warga yang dimakan, bahkan membahayakan anak-anak di sekitar, sehingga warga terpaksa menembak mati buaya tersebut dengan menggunakan senapan angin.
Usai ditembak mati buaya tersebut langsung diambil oleh pemiliknya yang rumahnya tidak jauh dari lokasi danau itu. "Setelah mati, buaya itu sudah diambil oleh anak buahnya dan sudah diserahkan dalam kondisi sudah mati," kata Tarjuni (50) warga Kelurahan Niken Jaya, Minggu (21/1/2021).
Baca Juga:
Dijelaskannya, meski buaya itu merupakan buaya peliharaan , namun warga di dekat danau sudah banyak yang tidak nyaman dengan kemunculan buaya tersebut, karena buaya sudah sering memakan ayam, dan bebek milik warga sekitar. "Buaya itu jenisnya buaya muara, panjang buaya sekitar dua meter," ujarnya
Menurut Tarjuni, buaya sudah lama lepas dan bersarang di danau sekitar 1,5 bulan. Ia juga sudah sering memberi tahu pemiliknya agar buaya tersebut segera ditangkap, namun sang pemilik hanya berjanji saja. Baca juga: Asyik Pesta Seks di Tepi Pantai, Pasangan Mesum Digerebek Polisi Saat Masih Telanjang
Sebenarnya buaya tersebut tidak ingin dimatikan, ia dan warga lain ingin menangkap buaya muara tersebut dalam kondisi hidup, namun jaring yang digunakan untuk menangkap selalu putus. Sehingga, warga mengambil inisiatif untuk menembak buaya tersebut dengan menggunakan senapan angin. Karena Selain membahayakan anak-anak yang sedang bermain di danau, buaya juga banyak memakan ternak.