Plt Wali Kota Medan Siap Jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin Sinovac

Selasa, 05 Januari 2021 - 20:31 WIB
loading...
Plt Wali Kota Medan...
Plt Wali Kota Medan, Akhyar Nasution. Foto: iNews
A A A
MEDAN - Kepala BPBD Kota Medan, Arjuna Sembiring memastikan bahwa Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan, Akhyar Nasution akan menjadi orang pertama disuntik vaksin Covid-19 di Kota Medan. Sembiring menyampaikan itu usai menjalani rapat koordinasi (rakor) hari ini.

“Vaksinasi Covid-19 di Kota Medan akan dimulai dengan Bapak wali kota, sekda, ketua dan anggota dewan serta diikuti dengan forkopimda lainnya,” kata Sembiring, Senin (5/1/2021). Walau sudah divaksin, Sembiring mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. (Baca juga: Hapus Keraguan Masyarakat, Bupati Orang Pertama Disuntik Vaksin COVID-19)

"Vaksinasi Covid-19 ini untuk membantu masyarakat. Walaupun sudah divaksin, masyarakat harus selalu menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak danmenghindari kerumunan,” ucapnya.

Diketahui, sebanyak 40.000 vaksin Sinovac tiba di Bandara Kualanamu, Deliserdang, Selasa (5/1/2021). Vaksin tersebut kemudian dibawa menuju gudang penyimpanan Dinkes Sumut dengan pengawalan ketat personel Brimob Polda Sumut.

"Vaksin itu nantinya akan disimpan di tempat penyimpanan khusus di gudang Dinkes Sumut," kata Kepala Dinas Kesehatan Sumut, Alwi Mujahit, Senin (4/1/2021). Dia mengatakan, jatah vaksin sudah ditentukan pemerintah pusat. Data penerima vaksin diambil dari BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan.

"Kami ngga ada mengajukan, ikut petunjuk dari sana aja. Misalnya tenaga kesehatan butuh berapa, segitu kami ajukan. Seluruhnya menggunakan sistem dan datanya mereka peroleh dari BPJS. Kemudian dari operator seluler, lalu data pekerja dari BPJS Ketenagakerjaan. Data itu kemudian diolah oleh KPC PEN, dari situ kita di-SMS sama dia," ucapnya. (Baca juga: Suntik Vaksin COVID-19 untuk 44.000 Nakes Jabar Digelar Pekan Ketiga Januari)

Oleh karena itu kata Alwi, bagi masyarakat penerima vaksin nantinya akan mendapatkan SMS. "Masyarakat yang di-SMS ini nanti membuka aplikasi pedulilindungi. Nanti akan dapat jawaban, apakah termasuk yang akan mendapatkan vaksin atau tidak," ucapnya. Diketahui, Sumut mendapat jatah 40.000 dosis vaksin Covid-19. Untuk jadwal vaksinasi, kemungkinan akan berlangsung pertengahan bulan Januari 2021. "Belum ada jadwal (vaksinasi). Kemungkinan pertengahan bulan," ujarnya.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
Jelang Lebaran, Operasi...
Jelang Lebaran, Operasi Pasar Bahan Pangan di Sumut Marak
Datangi KPK, Pegiat...
Datangi KPK, Pegiat Antikorupsi JeJAK Sumut Sebut Kabupaten Langkat Darurat Korupsi
2 Polisi di Sumut Terlibat...
2 Polisi di Sumut Terlibat Pemerasan Dana Alokasi Khusus SMK
Kemiskinan di Sumut...
Kemiskinan di Sumut Pada 2024 Turun 10 Kali Lipat Dibandingkan Sebelumnya
Catat! Pemesanan Tiket...
Catat! Pemesanan Tiket Angkutan Nataru Dibuka, KAI Siapkan 160.272 Tempat Duduk
Mitigasi Keamanan Sukseskan...
Mitigasi Keamanan Sukseskan PON XXI di Aceh dan Sumut
PDIP Resmi Usung Edy...
PDIP Resmi Usung Edy Rahmayadi di Pilkada Sumut 2024
2.706 Ha Sawah di Kabupaten...
2.706 Ha Sawah di Kabupaten Batubara Kekeringan, Ancam Ketahanan Pangan Sumut
Rekomendasi
Ini Alasan Utama Ruben...
Ini Alasan Utama Ruben Onsu Mualaf dan Mantap Masuk Islam
Ada Diskon BBM Rp300...
Ada Diskon BBM Rp300 per Liter dari Pertamina, Begini Caranya!
Daftar 23 Nama Pemain...
Daftar 23 Nama Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
Berita Terkini
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Tol Layang MBZ Arah Cikampek Diberlakukan Buka Tutup Situasional
17 menit yang lalu
9.000 Kendaraan Serbu...
9.000 Kendaraan Serbu Kawasan Wisata Puncak Bogor saat Liburan Lebaran
31 menit yang lalu
Arus Lalin Hari Kedua...
Arus Lalin Hari Kedua Lebaran Meningkat, Contraflow KM 55-65 Arah Cikampek Dibuka
58 menit yang lalu
Misteri Nisan Abad 15...
Misteri Nisan Abad 15 Penyebar Pertama Agama Islam di Malang Raya
3 jam yang lalu
Profil Karaeng Galesong,...
Profil Karaeng Galesong, Putra Sultan Hasanuddin yang Membantu Perlawanan Rakyat Jawa Terhadap Belanda
3 jam yang lalu
Siasat Raden Wijaya...
Siasat Raden Wijaya Pukul Mundur Pasukan Tartar Mongol yang Dikenal Tangguh
4 jam yang lalu
Infografis
Pasifik Jadi Medan Adu...
Pasifik Jadi Medan Adu Kuat Kapal Induk AS dan China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved