Suntik Vaksin COVID-19 untuk 44.000 Nakes Jabar Digelar Pekan Ketiga Januari

Selasa, 05 Januari 2021 - 17:38 WIB
loading...
Suntik Vaksin COVID-19...
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil saat disuntik vaksin Sinovac dalam uji klinis vaksin Sinovac di Bandung. Foto/Instagram @ridwankamil
A A A
BANDUNG - Sebanyak 44.000 tenaga kesehatan (nakes) di Provinsi Jawa Barat dipastikan bakal mulai disuntik vaksin COVID-19 pada pekan ketiga Januari 2021 mendatang. Gubernur Jabar, Ridwan Kamil mengatakan, vaksinasi COVID-19 bagi garda terdepan melawan pandemi COVID-19 di Jabar itu menjadi bagian vaksinasi tahap pertama yang digelar di seluruh Indonesia.

(Baca juga: Pekan Depan, DKI Pastikan Warga Jakarta Mulai Disuntikan Vaksinasi COVID-19)

Provinsi Jabar mendapat jatah vaksin COVID-19 dari pemerintah pusat sebanyak 97.080 dosis. Vaksinasi COVID-19 bagi ribuan nakes tersebut akan dilakukan dalam dua kali penyuntikan.

(Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Semarang Berujung Tewasnya Chacha Sherly, Ini Kata Polisi)

"Satu orang mendapat jatah dua dosis, maka kurang lebih 44.000 tenaga kesehatan yang akan dipilih untuk dua kali penyuntikan di Minggu ketiga bulan Januari ini," ujar Kang Emil di Bandung, Selasa (5/1/2021).

Kang Emil mengungkapkan kabar baik terhadap rencana vaksinasi COVID-19 itu. Menurut dia, jumlah vaksinator (orang yang menyuntikkan vaksin) di Jabar bertambah hingga 10 kali lipat atau sekitar 11.000 orang dari sebelumnya hanya 1.000 orang.

“Berita baiknya, vaksinator yang tadinya hanya 1.000 orang, kami latih menjadi 11 ribu orang. Alhamdulillah, Provinsi Jabar siap 10 kali lipat, mungkin lebih. Sehingga, kita akan berlimpah tim yang menyuntikkan vaksin. Kami juga menyimulasikan dan memerintahkan bupati dan wali kota untuk melakukan simulasi vaksinasi di wilayah masing-masing," beber Gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu.

Meski begitu, Kang Emil mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk mempercepat vaksinasi. Pasalnya, vaksinasi yang diprediksi bakal menghabiskan waktu selama 15 bulan menurutnya terlalu lama.
Suntik Vaksin COVID-19 untuk 44.000 Nakes Jabar Digelar Pekan Ketiga Januari

Dia memberikan solusi, agar pemerintah mengoptimalkan fasilitas negara, seperti gedung TNI/Polri untuk tempat vaksinasi. Dengan begitu, kata dia, proses vaksinasi bisa selesai dalam 12 bulan, bahkan 6 bulan.

"Itu (percepatan vaksinasi) hanya bisa dijawab jika jumlah tempat vaksinasi di Jabar bisa 2 kali lipat. Sementara (saat ini) baru 1.100 lokasi, kami harap bisa 2000 lokasi. Kalau bisa 2.000 lokasi, berarti fasilitas negara, fasilitas TNI dan Polri itu akan kami simulasikan sebagai zona tambahan vaksinasi di Jawa Barat," jelasnya.

"Kemudian, kami juga mengusulkan bisakah satu orang tidak 45 menit durasinya karena itu akan menghabiskan waktu terlalu lama. Minimal 30 menit per orang akan membantu penyuntikan pada waktu normal tanpa jam lembur," katanya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kantor Pemuda Pancasila...
Kantor Pemuda Pancasila Jabar Diserang Massa Ormas, 3 Kendaraan Rusak, Beberapa Anggota Dilarikan ke RS
Nyoblos di Bandung,...
Nyoblos di Bandung, Ridwan Kamil Harap Pemimpin Jabar ke Depan Dapat Lanjutkan Prestasi
2 Kecamatan di Kabupaten...
2 Kecamatan di Kabupaten Bandung Terendam Banjir, BPBD Imbau Warga Waspada
Anak Muda Bersuara,...
Anak Muda Bersuara, Harap Cagub Dedi Mulyadi Bisa Benahi Masalah di Jawa Barat
Gaet Suara Anak Abah,...
Gaet Suara Anak Abah, Syaikhu Bakal Ajak Anies Jalan-jalan di Jawa Barat
KPU Jabar Tingkatkan...
KPU Jabar Tingkatkan Mutu Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum
Dukung Pemerintahan...
Dukung Pemerintahan Prabowo, Cagub Jabar Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Buat Program Telur Asih
Terungkap, di Jawa Barat...
Terungkap, di Jawa Barat Tak Ditemukan Candi meski Banyak Kerajaan
MOI Jabar Deklarasi...
MOI Jabar Deklarasi Dukung Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie
Rekomendasi
Komisi I DPR Tekankan...
Komisi I DPR Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak di Era Digital
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
4 menit yang lalu
Tingkatkan Pendidikan...
Tingkatkan Pendidikan dan SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
6 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
32 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
46 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
53 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
54 menit yang lalu
Infografis
Covid-19 Varian EG.5...
Covid-19 Varian EG.5 di Singapura Sudah Menyebar ke Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved