Survei Pamungkas ARC Indonesia: Machfud–Mujiaman Unggul di Pilkada Surabaya

Jum'at, 04 Desember 2020 - 14:37 WIB
loading...
Survei Pamungkas ARC...
Accurate Research And Consulting (ARC) Indonesia merilis survei pemilihan Wali Kota Surabaya 2020, dimana pasangan yang akan bertarung yaitu Machfud Arifin – Mujiaman serta Eri – Armudji. Hasilnya, pasangan Machfud Arifin - Mujiaman unggul dengan elektabi
A A A
SURABAYA - Accurate Research And Consulting (ARC) Indonesia merilis survei pemilihan Wali Kota Surabaya 2020, dimana pasangan yang akan bertarung yaitu Machfud Arifin – Mujiaman serta Eri – Armudji. Hasilnya, pasangan Machfud Arifin - Mujiaman unggul dengan elektabilitas 49,81 persen. Sedangkan Eri – Armudji mencapai 41,27 persen. Sebanyak 8,9 persen menjawab tidak tahu atau tidak menjawab.

Dari sisi popularitas, Machfud Arifin juga mengungguli Eri Cahyadi. Secara popularitas, Machfud Arifin mendapatkan 91,51 persen. Sementara Eri Cahyadi 87,25 persen. Sementara terkait calon wakil wali kota, secara popularitas Armuji lebih unggul dari pada Mujiaman. Armuji 85,76 persen. Sementara Mujiaman 70,29 persen.

“Dari kemantapan memilih, ada 55,42 persen responden yang sudah menyatakan pilihannya sudah mantap,” ujar Baehaqi Siraj, direktur eksekutif ARC Indonesia. Sedangkan responden yang masih menyatakan mungkin pilihannya berubah sebanyak 40,31 persen.

Baehaqi mengatakan, populasi survei ini adalah warga Surabaya yang sudah mempunyai hak pilih, atau sudah menikah saat dilakukan wawancara. Survei ini menggunakan metode stratified multistage random sampling. Jumlah sample-nya ada 800 responden dengan margin error kurang lebih 3,4 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Metode pengumpulan data pada survei ini adalah responden terpilih yang diwawancarai secara tatap muka, menggunakan kuisioner terstruktur. “Dari data yang terkumpul, kami masih melakukan lagi sejumlah tahap verifikasi,” kata Baehaqi. Pengambilan data ini dilakukan pada 15-27 November 2020. (Baca: BBM Langka, Polisi di Mentawai Rela Antar Jemput Siswa Ikut Ujian Semester).

Di Pilkada Surabaya, ARC Indonesia sudah tiga kali melakukan survei. Dan yang dirilis ini merupakan periode terakhir. Hasil survei terakhir ini, menurut Baehaqi, paling mendekati hasil pilkada nanti. “Ya bisa saja terjadi perubahan, tapi mungkin sangat kecil. Semuanya tergantung bagaimana pasangan MAJU mempertahankan keunggulan ini,” pungkasnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Paslon Dedy-Dayat Pertimbangkan...
Paslon Dedy-Dayat Pertimbangkan Gugat ke MK Terkait Hasil Rekapitulasi Pilkada Bungo
TPS di Surabaya Ini...
TPS di Surabaya Ini Tarik Minat Warga untuk Nyoblos dengan Nuansa Khas Pecinan
Hasil Survei Indikator,...
Hasil Survei Indikator, Ahmad Luthfi Ungguli Andika Perkasa di Jateng
Hasbi-Amir Unggul Versi...
Hasbi-Amir Unggul Versi Indikator di Pilkada Lebak, Ketua Tim: Kita Terus Bergerak
Survei SPIN: Elektabilitas...
Survei SPIN: Elektabilitas Pancani Gandrung-Raran Unggul di Pilkada Barito Timur
Hasil Survei SCL Taktika...
Hasil Survei SCL Taktika Pasangan Edi-Rendi Unggul di Pilbup Kukar
Survei Charta Politika:...
Survei Charta Politika: Elektabilitas Robinsar-Fajar Tertinggi
Survei Pilgub Kalteng:...
Survei Pilgub Kalteng: ASRI Unggul, Disukai Kalangan Wanita, Guru, dan Pekerja
Kinerja Pemerintah Memuaskan,...
Kinerja Pemerintah Memuaskan, Masyarakat Dukung Agustiar-Edy Lanjutkan Kalteng Berkah
Rekomendasi
Daftar 25 Pemain Timnas...
Daftar 25 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025: Dua Nama Baru Masuk!
Drama 8 Gol di Bernabeu!...
Drama 8 Gol di Bernabeu! Real Madrid Lolos ke Final Copa del Rey Lewat Extra Time
Antisipasi Eskalasi...
Antisipasi Eskalasi dengan NATO, Putin Panggil 160.000 Pemuda untuk Wajib Militer
Berita Terkini
Urai Kemacetan Puncak...
Urai Kemacetan Puncak Bogor saat Libur Lebaran, Contraflow Diberlakukan di KM 44-46 Tol Jagorawi
18 menit yang lalu
Viral 3 Polisi Dikeroyok...
Viral 3 Polisi Dikeroyok 2 Anggota TNI dan 6 Warga di Depan Polsek Tiworo Tengah Sultra
36 menit yang lalu
Arus Balik Penumpang...
Arus Balik Penumpang KA Mulai Ramai di Stasiun Pasar Senen pada Hari Ketiga Lebaran
56 menit yang lalu
Ratusan Pemudik dari...
Ratusan Pemudik dari Sumatera Mulai Kembali ke Pulau Jawa
8 jam yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, 36.113 Wisatawan Berlibur ke Silang Monas
8 jam yang lalu
Pemuda Desa Tial dan...
Pemuda Desa Tial dan Desa Tulehu Maluku Bentrok, 1 Orang Tewas
10 jam yang lalu
Infografis
Benarkah Kapal Nabi...
Benarkah Kapal Nabi Nuh Kayunya Berasal dari Indonesia?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved