Relawan Jokowi Dukung Keponakan Prabowo di Pilkada Tangerang Selatan

Selasa, 27 Oktober 2020 - 00:01 WIB
loading...
Relawan Jokowi Dukung...
Barisan Relawan (Bara) JP bertekad mengulang kesuksesan dengan memenangkan pasangan Muhamad-Saras di Pilkada Kota Tangsel. Okezone/Hambali
A A A
TANGERANG SELATAN - Barisan Relawan (Bara) JP yang merupakan relawan pemenangan Jokowi pada pemilihan presiden 2019, bertekad mengulang kesuksesan dengan memenangkan pasangan Muhamad-Saras di pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Pasangan Muhamad-Saras diusung PDI Perjuangan dan Gerindra serta mengantongi dukungan dari partai politik lain di antaranya Perindo dan PSI. Kemajemukan yang menjadi salah satu visi utama pasangan ini, menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat luas. (Baca juga; Membedah Kekuatan Petarung Pilkada Tangsel )

Juru bicara Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Bara JP, Theo Cosner melihat, pasangan Muhamad - Saraswati pada Pilkada Tangsel 2020 merupakan sosok pembaruan. Selain itu, menurutnya pasangan tersebut juga mempunyai kesan yang menggambarkan persatuan dalam kemajemukan yang dapat mewakili semua golongan di Kota Tangsel.

"Mendukung pasangan Muhamad-Saraswati merupakan tonggak sejarah yang akan diceritakan di masa-masa yang akan datang. Sesuai dengan tagline 'Tangsel untuk Semua', kita berharap bahwa pasangan ini dapat memperjuangkan aspirasi keragaman di Tangsel," ucap Theo seusai Deklarasi dukungan Bara JP di Ciputat, Senin (26/10/2020).

Theo mengatakan, selanjutnya Bara JP akan memanfaatkan sisa waktu menuju hari pencoblosan untuk bergerak semaksimal mungkin dan terus merekatkan seluruh jaringan yang sudah terkonsolidasikan sebelumnya. Adapun elemen yang disebutkan, yakni tokoh seluruh agama, penggiat kesenian dan kebudayaan, kaum termarjinalkan, akademisi, dan sebagainya.

"Harapan kita bahwa kerja keras yang kita lakukan hari ini akan berbuah hasil yang menggembirakan, terutama untuk kepentingan warga Tangsel," ujarnya. (Baca juga; Airin: Jangan Sampai Ada Kluster Covid-19 dari Pilkada Tangsel )

Sementara menyikapi banjirnya dukungan politik yang tiada hentinya, membuat pasangan dari mantan Sekda Tangsel dan Anggota DPR RI ini semakin percaya diri untuk mendulang kemenangan dalam gelaran pilkada yang bergulir serentak mendatang.

"Deklarasi ini kembali menggabungkan kekuatan besar untuk kemenangan Muhamad - Saraswati. Dengan bertambahnya dukungan dari Bara JP yang bergabung bareng kita, tentunya ini merupakan perpaduan kekuatan yang ingin adanya perubahan di Tangsel," ucap Saraswati yang tak lain adalah keponakan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto itu.

Saras mengapresiasi dukungan dari Bara JP yang secara organisasi maupun per individu anggotanya rela menjatuhkan suara politiknya untuk pasangan bernomor urut satu itu. Terlebih dukungan tersebut datang langsung dari pengurus di tingkat pusat.

"Saya melihat Bara JP ini kan sebagai kekuatan yang independent dengan dukungan kuat juga dari setiap anggotanya. Ya ini adalah salah satu kekuatan yang menunjukkan bahwa keikutsertaannya ialah untuk memberikan suara mereka bagi bangsanya di setiap daerah," tandasnya.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ketum Ikatan Keluarga...
Ketum Ikatan Keluarga Besar Papua Dukung Program MBG Era Pemerintahan Prabowo
Dinkes Tangsel Periksa...
Dinkes Tangsel Periksa Kesehatan Warga Terdampak Banjir
Prabowo Instruksikan...
Prabowo Instruksikan TNI-Polri hingga Relawan Tangani Banjir Jabodetabek
Pemkot Tangsel Atur...
Pemkot Tangsel Atur Jam Kerja ASN Selama Ramadan 1446 Hijriah
Resmi Dilantik sebagai...
Resmi Dilantik sebagai Gubernur dan Wagub, Khofifah-Emil Siap Sinergikan Nawa Bhakti Satya dengan Asta Cita
Bongkar Tembok Gang...
Bongkar Tembok Gang Besan Tangsel! Perintah Hakim Atas Kemenangan Warga pada Putusan Banding
PDIP Tangsel Gelar Mimbar...
PDIP Tangsel Gelar Mimbar Demokrasi dan Cap Jempol Darah demi Megawati Soekarnoputri
Kasus Sekeluarga Tewas...
Kasus Sekeluarga Tewas di Ciputat Terungkap, Suami Bunuh Istri-Anak lalu Bunuh Diri
Ketua KSPSI Jumhur Hidayat...
Ketua KSPSI Jumhur Hidayat Sebut Pemerintah Prabowo Pro Buruh
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
6 Alasan Israel Tidak...
6 Alasan Israel Tidak Masuk Jadi Anggota NATO, Salah Satunya Ogah Ribut dengan Rusia
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
8 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
22 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
29 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
30 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
41 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
58 menit yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved