Orang NU Dicap Khianat Jika Tak Pilih Calon PKB, Ketua Tim Kelana-Astutik Anggapi Pernyataan Itu Lukai Nahdliyin

Senin, 26 Oktober 2020 - 15:35 WIB
loading...
Orang NU Dicap Khianat...
Ketua Tim Pemenangan Kelana-Astutik, Haji Masnuh.Foto/SINDOnews/Lukman Hakim
A A A
SIDOARJO - Bola panas terkait pernyataan mantan Ketua KPU Sidoarjo, M Zainal Abidin terus menggelinding. Zainal yang kini berada di kubu paslon Ahmad Muhdlor-Subandi menyebut, orang NU kalau tidak mendukung calon dari PKB, maka orang NU tersebut adalah pengkhianat.

(Baca juga: Razia Balap Liar, 23 Motor dan Pengendaranya Diamankan Polres Ponorogo)

Ketua Tim Pemenangan Kelana-Astutik, Haji Masnuh menegaskan, jika lontaran itu salah besar. "Ini nanti kalau warga NU yang dikatakan khianat ini misal sampai emosional, malah bisa menjadi suatu dilema bagi dirinya yang mengatakan seperti itu," tegas Masnuh, Senin (26/10/2020).

(Baca juga: Bisa Dipenjara, Risma Dilaporkan ke Gubernur, DKPP, Bawaslu, dan Mendagri)

Menurutnya, seharusnya PKB yang harus patuh pada NU, bukan NU patuh PKB. "Artinya, pernyataan tim Muhdlor-Subandi ini sangat seriu. Itu melukai Nahdliyin (warga NU). Apalagi dalam NU tak ada istilah khianat. Kalau orang salah saja tabayyun dulu, kalau sudah minta maaf ya sudah," tandasnya.

Soal beda pilihan dalam Pilkada, menurut mantan Bendahara Umum PBNU itu, bagi warga NU hal yang biasa saja. Apalagi NU tidak ke mana-mana tapi berada di mana-mana. Maka, wajar jika beda pilihan termasuk dalam Pilbup Sidoarjo 2020.

Meski demikian, imbuh orang dekat Gus Dur itu, tidak perlu sampai mengatakan pengkhianat kepada sesama warga NU. Apalagi Zainal adalah mantan Ketua KPU Sidoarjo. "Dia ngomong kayak begitu, kan dia mantan Ketua KPU Sidoarjo yang semestinya sudah hapal dengan aturan-aturan yang harus diterapkan," tandasnya.

Zainal sendiri telah dilaporkan kader Muslimat NU Kecamatan Krian, Tri Pujiati alias Fitri ke Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) setempat, Kamis (23/10/2020) karena dinilai mencederai dan menyakiti hati warga NU. "Jika Muslimat NU di level kecamatan sampai mengadukan ke Panwas adalah salah satu bukti bahwa pernyataan itu serius dan melukai," terang Masnuh.

Pengarah Tim Bintang Sembilan Berkelas, H Ahmad Khoiri menambahkan, orang yang NU yang tidak mendukung calon dari NU bukan pengkhianat. Menurutnya, NU berbeda dengan partai. Apalagi, di daerah lain banyak kader NU berangkat dari beda partai. Jadi, Kiai Khoiri menganggap bahwa hal tersebut selayaknya tidak menjadi persoalan."Jadi NU sama partai itu beda," tandasnya.
(zil)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Daftar Lengkap 29 Kabupaten...
Daftar Lengkap 29 Kabupaten dan 9 Kota di Jatim, dari Luas Wilayah hingga Jumlah Penduduk
Maarif NU Jateng Minta...
Ma'arif NU Jateng Minta Kepala Madrasah Miliki Program Go Internasional
Shaykh Fadhil Al Jilani...
Shaykh Fadhil Al Jilani Hadiri Kongres XIII Jatman yang Digelar PBNU di Boyolali
Katib Syuriyah PCNU...
Katib Syuriyah PCNU Lamsel Ajak Warga Nahdliyin Coblos Egi-Syaiful di Pilbup 2024
Pj Gubernur Jatim Tunggu...
Pj Gubernur Jatim Tunggu Arahan Pemakaian Maung Garuda sebagai Mobil Dinas
Gempa Magnitudo 4,2...
Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Pacitan Jatim, BMKG: Waspada Susulan
Risma-Gus Hans Diprediksi...
Risma-Gus Hans Diprediksi Sulit Dapatkan Suara Nahdliyin di Pilgub Jatim
Barisan Nahdliyin Jabar...
Barisan Nahdliyin Jabar Dukung PBNU Evaluasi PKB
Pengasuh Ponpes Mambaul...
Pengasuh Ponpes Mambaul Maarif Jombang Sebut Wajar Grassroots Usulkan MLB
Rekomendasi
Profil dan Perjalanan...
Profil dan Perjalanan Karier Fachri Albar, Anak Rocker Legendaris yang Tersandung Kasus Narkoba
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
Prabowo Buka Suara Penggelapan...
Prabowo Buka Suara Penggelapan Dana MBG: Pasti Diurus, Uang Rakyat Kita Jaga
Berita Terkini
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
3 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
5 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
5 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
5 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
6 jam yang lalu
Infografis
5 Mata Uang Calon Pengganti...
5 Mata Uang Calon Pengganti Dolar AS Jika USD Runtuh
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved