Sandang Gelar Duta Milenial, Lord Atep Hibahkan Tenaga-Pikiran untuk Kabupaten Bandung

Minggu, 20 September 2020 - 12:22 WIB
loading...
Sandang Gelar Duta Milenial, Lord Atep Hibahkan Tenaga-Pikiran untuk Kabupaten Bandung
Sekjen PAN, Eddy Soeparno resmi mengukuhkan Atep Rizal sebagai Duta Milenial Jabar di Cianjur, Sabtu (19/9/2020). Foto/Dok.PAN
A A A
BANDUNG - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mengukuhkan Atep Rizal sebagai Duta Milenial Jawa Barat sebagai wujud keberpihakan PAN terhadap generasi muda.

Dengan gelar tersebut, legenda Persib Bandung yang dikenal dengan julukan Lord Atep itu kini memikul beban di pundaknya, yakni merangkul generasi milenial untuk tumbuh dan berkembang bersama demi masa depan yang lebih baik.

Pengukuhan Atep sebagai Duta Milenial Jabar dilakukan dalam acara Milenial Cianjur Meet PAN dan Pelantikan Pengurus Kaukus Milenial Kabupaten Cianjur yang dipimpin langsung Sekretaris Jenderal (Sekjen) PAN, Eddy Soeparno di Cafe Sabore, Jalan Hasyim Asy'ari, Cianjur, Sabtu (19/9/2020).

Acara juga dihadiri Anggota DPRD Jabar dari Fraksi PAN, Hasbullah M Rahmad dam Ketua Kaukus Milenial Kabupaten Cianjur, Yoga Nataswa, serta puluhan anggota Kaukus Milenial Kabupaten Cianjur.

Atep yang kini juga menyandang status calon wakil bupati Kabupaten Bandung itu mengaku bangga dan mengapresiasi pengukuhan dirinya sebagai Duta Milenial Jabar.

Menurutnya, kehadiran generasi milenial sangat berperan dalam tata kelola kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk bermasyarakat dan bergaul.

"Generasi ini memberikan warna dan peran tersendiri. Saya merasa bangga dan tentu mengapresiasi atas pemberian amanah dari Pak Sekjen (Eddy Soeparno) untuk menjadi Duta Milenial Jawa Barat," tegas Atep dalam keterangan resminya, Minggu (20/9/2020).

Atep juga mengungkapkan alasannya terjun ke dalam dunia politik, khususnya di ajang Pilkada Kabupaten Bandung 2020.

Menurutnya, niatnya maju di ajang politik praktis itu semata-mata untuk mengabdi kepada warga Kabupaten Bandung.

"Saya ingin mengabdikan diri dan menghibahkan waktu, tenaga, dan pikiran untuk masyarakat Kabupaten Bandung," tegasnya.

Atep kembali menegaskan, kehadiran generasi milenial di Jabar, khususnya di Kabupaten Bandung, bakal memberikan warna tersendiri demi masa depan yang lebih baik.

"Saya pastikan, dengan kehadiran generasi milenial ini, Jawa Barat punya warna, khususnya di Kabupaten Bandung dimana saya mencalonkan diri sebagai wakil bupati Bandung," tandasnya.

Sementara itu, Sekjen PAN, Eddy Soeparno mengatakan, kaukus milenial yang dibentuk partainya di setiap daerah bertujuan untuk pengembangan generasi milenial, seperti halnya dalam pengembangan wirausaha melalui cara-cara yang lebih kreatif dan inovatif serta komunikasi bisnis yang lebih menarik lewat platform berbasis online.

"Ide-ide cemerlang generasi milenial harus direalisasikan. Juga yang lebih penting yaitu konsep jangan tinggal konsep, harus riil," tegasnya. (Baca juga: Bogor Zona Merah, Bima Arya Gencar Sidak Warga)

Diketahui, sebagai bentuk konsisten untuk memberi ruang bagi anak muda, PAN membentuk kaukus milenial. (Baca juga: Ridwan Kamil Buka Jasa Endorse Produk UMKM se-Indonesia Gratis, Ini Syaratnya)

Kaukus ini terdiri dari anggota DPR RI milenial, anggota DPRD provinsi/kabupaten milenial dan pengurus DPW serta DPD milenial.
(boy)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1063 seconds (0.1#10.140)