PT KAI Beri Layanan Rapid Test COVID-19 Terjangkau di Stasiun Tegal

Jum'at, 18 September 2020 - 08:07 WIB
loading...
PT KAI Beri Layanan...
PT KAI membuka layanan screening rapid test COVID-19 khusus untuk calon penumpang KA di Stasiun Tegal. Foto/ist
A A A
SEMARANG - Pandemi COVID-19 masih belum reda hingga saat ini. PT KAI terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada para pelanggannya yakni menjadikan tranportasi KA yang aman COVID-19 dengan membuka pelayanan rapid test di Stasiun Tegal.

PT KAI menggandeng Klinik Utama Jasa Prima membuka layanan screening rapid test COVID-19 khusus untuk calon penumpang kereta api (KA) di Stasiun Tegal.

Pelayanan ini mulai dibuka Kamis (17/9/2020) dengan jam pelayanan mulai pkl.09.00-16.00 WIB dan dengan biaya yang terjangkau yakni Rp85.000

Selebihnya dari jam pelayanan tersebut, calon penumpang KA dapat dilayani di Klinik Mediska Tegal yang terletak di sisi Utara stasiun, untuk mendapatkan Surat Sehat dengan keterangan tidak sedang batuk, pilek dan flu.

“Hasil rapid test atau surat sehat, sebaiknya bisa didapatkan sebelum hari keberangkatan KA, mengingat masa berlakunya selama 14 hari dan lebih leluasa menentukan pilihan Kereta Api yang digunakan,” kata Manajer Humas KAI Daop 4 Semarang, Krisbiyantoro, Kamis (17/9/2020).

(Baca juga: 424 Destinasi Wisata di Jateng Kantongi Izin Buka di Masa Pandemi COVID-19 )

Ia menambahkan, kelengkapan dengan rapid test atau surat sehat selain tiket KA yang telah dimiliki diperuntukkan bagi pelanggan KA jarak jauh, seperti KA Tegal Ekpres yang merupakan KA pemberangkatan awal dari Stasiun Tegal, atupun KA jarak jauh lainnya.

“Untuk membantu program Pemerintah dalam menekan penyebaran wabah COVID-19, PT KAI telah menyediakan fasilitas kesehatan di area stasiun dan mengharapkan kepada masyarakat yang masuk di lingkungan stasiun untuk mematuhi protokol kesehatan, dengan mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak dan menghimbau untuk menggunakan lengan panjang bagi pelanggan KA,” jelasnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2628 seconds (0.1#10.140)