Tuntut Kejelasan Status, Tenaga Medis RSUD Sidimpuan Mogok

Rabu, 01 April 2020 - 14:13 WIB
Tuntut Kejelasan Status,...
Tuntut Kejelasan Status, Tenaga Medis RSUD Sidimpuan Mogok
A A A
PADANGSIDIMPUAN - Puluhan tenaga kerja sukarela (TKS) yang bertugas di RSUD Padangsidimpuan, Sumatera (Sumut), pada Rabu (1/4/2020) mogok kerja. Aksi tersebut dilakukan karena menututkejelasan status ke pemerintah daerah.


Tenaga medis yangumumnya perawat dan bidan tersebut mendatangi gedung DPRD Padangsidimpuan di Jalan Sudirman, Kecamatan Padangsidimpuan Utara, guna mengadu nasib ke anggota dewan.


Mereka diterima sejumlah anggota DPRD seperti Erwin Nasution (PAN), Iswandy Arysandi (PAN), Erpi J Samudra (PAN).

Arisandi, salah seorang TKS yang ikut mogok mengatakan, kedatangan mereka untuk menyampaikan aspirasi kepada anggota dewan karena hingga saat ini status mereka tidak jelas.


"Tujuan datang ke sini untuk menyampaikan aspirasi, karena selama ini status kami tidak jelas di rumah sakit," imbuhnya.

Lebih lanjut dia mengatakan bertahun-tahun mereka sudah mengabdi, namun tidak ada kenaikan status dari TKS menjadi tenaga kerja harian lepas (THL).


Sebelum puluhan tenaga medis memutuskan untuk mogok kerja, mereka sudah menjumpai Direktur RSUD Padangsidimpuan guna mempertanyakan kejelasan status. Namun, hasinya mengecewakan.

(zil)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1913 seconds (0.1#10.140)