Gugus Tugas Pasangkayu Jemput Pasien Sembuh dari COVID-19

Minggu, 03 Mei 2020 - 16:03 WIB
loading...
Gugus Tugas Pasangkayu Jemput Pasien Sembuh dari COVID-19
Pasien sembuh Covid-19 bersama Dinas Kesehatan Pasangkayu.
A A A
PASANGKAYU - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Pasangkayu, melalui Kepala Dinas Kesehatan, Samhari, menjemput langsung pasien yang sembuh dari COVID-19 di Rumah Sakit Regional Mamuju, Minggu, (3/5/2020).

Kadis Kesehatan, Samhari, mengatakan, penjemputan ini dilakukan tim gugus tugas, setelah mendapat laporan dari Gugus Tugas COVID-19 Provinsi Sulbar, bahwa berdasarkan hasil laboratorium Pasien Positif 04 inisial A, berusia 43 tahun, asal Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, yang selama ini dirawat di RSU Regional Mamuju dan berdasarkan hasil tes laboratorium dua kali berturut–turut hasilnya negatif. Maka pasien tersebut telah dinyatakan sehat dari COVID-19.

"Alhamdulillah tim Dinas Kesehatan Pasangkayu telah tiba di RSU Regional Mamuju, dan akan menjemput langsung pasien inisial A, setelah dirawat kurang lebih sebulan dan dinyatakan sembuh berdasarkan hasil tes laboratorium dua kali berturut-turut dengan hasil yang negatif," kata Samhari saat penjemputan.

Lanjut Samhari, setibanya di Pasangkayu pasien inisial A ini tetap perlakukan standar pencegahan COVID-19 atau standar WHO. Dengan melakukan isolasi mandiri selama 14 hari, dengan pemantauan tim gugus tugas secara ketat. "Diharapkan yang bersangkutan terus disiplin dan kooporatif sehingga dapat menjaga jarak dengan keluarga dan masyarakat sekitarnya selama masa isolasi mandiri," harapnya.

Semoga dengan sembuhnya pasien ini, penyebaran COVID-19 di Kabupaten Pasangkayu bisa kita cegah secara bersama, dengan tetap taat dengan anjuran pemerintah dalam mencegah penyebaran COVID-19.
(alf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1039 seconds (0.1#10.140)