2.000 Rumah di Villa Kencana Bekasi Terendam Banjir: Belum Ada Bantuan

Rabu, 29 Januari 2025 - 18:57 WIB
loading...
2.000 Rumah di Villa...
Sebanyak 2.000 rumah dan 3.500 Kepala Keluarga (KK) di Perumahan Villa Kencana, Desa Sukajadi, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi terendam banjir. Foto/Ade Suhardi
A A A
BEKASI - Sebanyak 2.000 rumah dan 3.500 Kepala Keluarga (KK) di Perumahan Villa Kencana, Desa Sukajadi, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat terendam banjir. Genangan banjir Bekasi mulai merendam jalanan hingga masuk ke rumah-rumah warga sejak Rabu (29/1/2025) pagi.

Kapala Desa (Kades) Sukajadi, Amir Hamzah mengatakan bahwa selain curah hujan yang tinggi, banjir tersebut disebabkan dari luapan Kali Pulo Sirih, yang menjadi pemicu utama meluapnya air merendam permukiman warga.



"Tentunya saat ini melihat banyak sekali rumah yang terendam banjir akibat genangan air yang diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi, dan juga disebabkan luapan air dari Kali Pulo Sirih yang ada di depan," ucapnya di lokasi banjir, Rabu (29/1/2025).

Amir mengungkapkan, akibat banjir itu hampir merendam sebagian wilayahnya. Namun yang paling berdampak di perumahan Villa Kencana sebanyak 2.000 rumah dan 3.500 kepala keluarga (KK).



"Kalau ketinggian airnya itu, rata-rata di atas 50-80 sentimeter," jelasnya.

Sejauh ini, kata Amir, pihaknya masih mendata sejumlah korban terdampak serta rumah dan fasilitas yang terandam banjir. Berdasarkan data sementara, sebagian warga sudah mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.



"Sejauh ini warga yang mengungsi sudah ada, terutama warga yang mempunyai balita atau anak kecil, ada yang ke masjid yang dataran lebih tinggi," ucapnya.

Amir mengaku saat ini belum mendapatkan bantuan dari pemerintah daerah untuk korban banjir di wilayahnya.

"Kala bantuan memang belum kami belum ada yang sampai ke wilayah kami," ujarnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
Banjir Besar Landa Kota...
Banjir Besar Landa Kota Padangsidimpuan, Mobil Terseret Arus hingga Rumah Porak-poranda
Tinjau Banjir Pakai...
Tinjau Banjir Pakai Perahu Karet Dikritik Netizen, Rano Karno Angkat Bicara
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Perlu Solusi Jangka...
Perlu Solusi Jangka Panjang dan Kesadaran Masyarakat Atasi Banjir di Bekasi
Dikritik Naik Helikopter...
Dikritik Naik Helikopter saat Tinjau Banjir, Pramono: Bukan untuk Gagah-gagahan
Wali Kota Bekasi dan...
Wali Kota Bekasi dan Wakilnya Sumbangkan Gaji Pertama Bantu Korban Banjir
Puskesmas di Grobogan...
Puskesmas di Grobogan Terendam Banjir, Pasien Diungsikan ke Gereja
Rekomendasi
6 Alasan Israel Tidak...
6 Alasan Israel Tidak Masuk Jadi Anggota NATO, Salah Satunya Ogah Ribut dengan Rusia
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
15 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
29 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
36 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
37 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
48 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Ngonten di Depan Rumah...
Ngonten di Depan Rumah Korban Kebakaran LA, Uya Kuya Bakal Diperiksa MKD
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved