Ahmad Ali dan Abdul Karim, Duet Muda untuk Masa Depan Sulawesi Tengah

Sabtu, 02 November 2024 - 08:27 WIB
loading...
Ahmad Ali dan Abdul...
Calon Gubernur (Cagub) Sulawesi Tengah (Sulteng), Ahmad HM Ali saat diskusi Aktivis Back to Home Diksar Kak Mat di Kota Palu. Foto/Caesar Pratama
A A A
PALU - Calon Gubernur (Cagub) Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 1, Ahmad HM Ali, mengukuhkan komitmennya untuk meningkatkan partisipasi generasi muda dalam pelbagai bidang, termasuk politik, sosial, dan ekonomi.

Upaya ini diwujudkan melalui kolaborasinya dengan Abdul Karim Aljufri, sosok pemuda berprestasi yang dipilih sebagai calon Wakil Gubernur mendampinginya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) atau Pilgub Sulteng.



Dalam acara diskusi "Aktivis Back to Home Diksar Kak Mat" di Kota Palu, Ahmad Ali menekankan pentingnya peran pemuda sebagai pemimpin masa depan.

Ia menyatakan bahwa pasangan mereka, BERAMAL (Bersama Ahmad Ali-Abdul Karim), adalah satu-satunya kandidat yang benar-benar merepresentasikan suara generasi muda di Sulteng.



“Kami satu-satunya pasangan kandidat yang merepresentasikan anak muda,” terangnya di hadapan lebih dari 1.000 mahasiswa dan aktivis, Kamis (31/10/2024) malam.

Ahmad Ali menegaskan bahwa pemilihan Abdul Karim Aljufri bukan sekadar janji politik, melainkan langkah nyata untuk memberi ruang lebih bagi pemuda Sulteng.



Abdul Karim Aljufri, yang dikenal sebagai juara dunia pencak silat, dipandang sebagai simbol potensi besar generasi muda di Sulteng.

Ia menjelaskan, bahwa Abdul Karim tidak hanya membawa kebanggaan bagi bangsa di level internasional, tetapi juga mengharumkan nama daerah.

Ahmad Ali berharap, kehadiran Abdul Karim di politik bisa menjadi inspirasi bagi pemuda Sulteng agar lebih berani berperan dalam pembangunan daerah.

Ia ingin melahirkan lebih banyak “AKA-AKA” seperti Abdul Karim Aljufri yang memiliki prestasi dan dedikasi untuk kemajuan Sulteng.

Dalam kesempatan itu, Ahmad Ali juga menegaskan bahwa keterlibatan pemuda adalah investasi jangka panjang demi masa depan yang lebih cerah bagi Sulteng.

“Oleh karena itu saya mengajak generasi muda Sulteng untuk berinovasi, aktif dalam pembangunan, dan bersama-sama membawa harapan baru untuk daerah ini,” tandasnya.

Dengan tagline BERAMAL, pasangan Ahmad Ali dan Abdul Karim menyampaikan visi mereka yang kuat untuk membuka jalan bagi pemimpin-pemimpin muda yang siap membawa perubahan positif bagi masa depan Sulteng.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Partai Perindo Silaturahmi...
Partai Perindo Silaturahmi dengan Gubernur Anwar Hafid, Siap Berkolaborasi Majukan Sulawesi Tengah
Pengamat: Kekalahan...
Pengamat: Kekalahan Andika di Pilkada Serang karena Masyarakat Menolak Dinasti Politik
Profil Tjhai Chui Mie,...
Profil Tjhai Chui Mie, Wali Kota Perempuan Tionghoa Pertama di Indonesia yang 2 Periode Pimpin Singkawang
Pj Gubernur Velix Wanggai:...
Pj Gubernur Velix Wanggai: Sikap Masyarakat Papua Pegunungan Mulia dalam Kehidupan Demokrasi Lokal
Dua Paslon Kepala Daerah...
Dua Paslon Kepala Daerah Malang Raya yang Didukung Perindo Jadi Pemenang Pilkada 2024
Agustiar Sabran-Edy...
Agustiar Sabran-Edy Pratowo Resmi Ditetapkan Jadi Gubernur dan Wagub Kalteng
Daftar 4 Gubernur Terpilih...
Daftar 4 Gubernur Terpilih di Pulau Jawa dan Banten, Nomor Buncit Duet Petahana
Masyarakat Sorong Diajak...
Masyarakat Sorong Diajak Jaga Kamtimbas usai Pilkada 2024
Kepala Suku Biak Apresiasi...
Kepala Suku Biak Apresiasi Kepolisian dalam Pengamanan Pilkada di Papua Barat Daya
Rekomendasi
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Ramalan BI: Ekonomi...
Ramalan BI: Ekonomi RI di 2025 Tumbuh Melambat di Kisaran 4,7-5,5 Persen
Berita Terkini
MUI Jakut Dukung Polisi...
MUI Jakut Dukung Polisi Jaga Kamtibmas di Wilayah Pelabuhan Tanjung Priok
34 menit yang lalu
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
49 menit yang lalu
Pegawai Rumah Sakit...
Pegawai Rumah Sakit Jiwa di Kalbar Disiram Air Keras Orang Tak Dikenal
1 jam yang lalu
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
1 jam yang lalu
LMA Suku Irarutu Kaimana...
LMA Suku Irarutu Kaimana Imbau Peserta Seleksi CPNS dan P3K Sabar Tunggu Pengumuman
1 jam yang lalu
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
3 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved