AKBP Mohammad Kholid Resmi Jabat Kabid Humas Polda NTB, Ini Sosoknya

Selasa, 08 Oktober 2024 - 11:21 WIB
loading...
AKBP Mohammad Kholid...
Kabid Humas Polda NTB AKBP Mohammad Kholid. Foto/Humas Polri
A A A
MATARAM - Polda NTB resmi memiliki Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) baru, yakni AKBP Mohammad Kholid. Ia menggantikan Kombes Pol Rio Indra Lesmana yang ditugaskan sebagai Auditor Kepolisian Madya TK III di Itwasum Polri.

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomorST/2098/IX/KEP./2024yang dikeluarkan pada20 September 2024. AKBP Mohammad Kholid, yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubbaglatsatops Bagbinlatops Robinops Sops Polri.

Dia lahir di Desa Comal, Pemalang, Jawa Tengah dan merupakan lulusanAkademi Kepolisian (Akpol) angkatan 2000. Dalam karier kepolisiannya, Kholid telah mengabdi di berbagai wilayah, mulai dari Polda Bali, Polda Gorontalo, hingga Polda Riau.



AKBP Kholid menyatakan komitmennya untuk menciptakan suasana Kamtibmas yang kondusif, terutama menjelang Pilkada 2024.

Ia menegaskan bahwa komunikasi yang baik antara pihak kepolisian dan masyarakat adalah kunci untuk menjaga stabilitas dan ketertiban di wilayah NTB.

Pergantian pejabat Kabid Humas ini berlangsung dalam sebuah upacara serah terima jabatan yang dipimpin olehKapolda NTB Irjen Pol Hadi Gunawan yang dihadiri oleh para Pejabat Utama (PJU) Polda NTB serta Kapolres jajaran.

Hadi menyampaikan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari dinamika organisasi yang diharapkan dapat memberikan semangat baru dalam pelaksanaan tugas.



“Mutasi adalah bagian dari pembinaan karier yang harus dilalui oleh setiap anggota Polri. Dengan rotasi jabatan ini, saya berharap pejabat baru bisa segera beradaptasi dan memberikan yang terbaik bagi Polda NTB,” ujar Kapolda NTB.

Selain itu, Kapolda juga mengucapkan terima kasih kepada Kombes Pol Rio Indra Lesmana atas pengabdian dan dedikasinya selama menjabat sebagai Kabid Humas Polda NTB. Dia berharap AKBP Kholid dapat melanjutkan kiprah baik pendahulunya.

Mutasi di lingkungan Polri ini tidak hanya terjadi di Polda NTB. Berdasarkan Surat Telegram Kapolri, sebanyak309 perwira termasuk empat Kapolda, turut mengalami rotasi. Irjen Pol Umar Faroq memasuki masa pensiun digantikan Irjen Pol Hadi Gunawan.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1307 seconds (0.1#10.140)