Ratusan Peziarah dari Indonesia Masuki Timor Leste Ikuti Misa Agung Bersama Paus Fransiskus

Senin, 09 September 2024 - 14:40 WIB
loading...
Ratusan Peziarah dari...
Ratusan peziarah dari Keuskupan Atambua, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur telah memulai perjalanan mereka ke Timor Leste untuk menghadiri Misa Agung yang akan dipimpin oleh Paus Fransiskus. Foto/iNews TV/Stefanus Dile Payong
A A A
DILI - Ratusan peziarah dari Keuskupan Atambua, Kabupaten Belu , Nusa Tenggara Timur telah memulai perjalanan mereka ke Timor Leste untuk menghadiri Misa Agung yang akan dipimpin oleh Paus Fransiskus . Para peziarah ini memasuki Timor Leste melalui Pos Lintas Batas Nasional Terpadu (PLBN) Motain pada pagi hari ini, Senin (9/9/2024).

Setelah menyelesaikan pemeriksaan kelengkapan dokumen paspor di PLBN Motain, para peziarah melanjutkan perjalanan mereka melalui jalur darat menuju Tasitolu, Kota Dili, tempat Misa Agung akan berlangsung pada 10 September. Proses pemeriksaan dokumen paspor oleh petugas Imigrasi dan Bea Cukai dari Indonesia dan Timor Leste dilakukan secara ketat untuk memastikan kelancaran perjalanan.



Puluhan kendaraan umum yang digunakan oleh para peziarah juga telah ditandai dengan nomor urut keuskupan, sehingga perjalanan mereka bisa berlangsung dengan aman. Felix Da Costa, salah satu peziarah dari Keuskupan Atambua, mengungkapkan kerinduannya untuk bertemu Paus Fransiskus. Ia berharap dapat menerima berkat dan kesehatan melalui momen ini.

"Saya dan keluarga sangat berharap dapat bertemu dan berjabat tangan dengan Bapak Suci. Kami yakin dengan berkat dari Paus, kami akan diberikan kesehatan dan umur panjang," ujar Felix Da Costa.

Pater Vincentius Wun, Vikaris Jenderal Keuskupan Atambua menambahkan bahwa seluruh rombongan peziarah telah diberangkatkan bersama dan akan ditempatkan di fasilitas yang telah disediakan oleh Pemerintah Timor Leste. Mereka akan mengikuti Misa Agung yang akan diadakan di Lapangan Tasitolu.

Kepala Administrator PLBN Motain, Maria Fatima Rika mengungkapkan bahwa pelintasan ini akan dibuka selama 24 jam dengan prioritas utama untuk peziarah selama dua hari ke depan, sambil menunggu arus balik.

Aktivitas ini dikawal ketat oleh petugas gabungan untuk memastikan seluruh proses pelintasan peziarah berlangsung aman dan lancar. Diperkirakan sekitar 800 jemaat dari Indonesia akan melintas melalui pintu perbatasan di Motain pada hari ini.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pesan Terakhir Jenderal...
Pesan Terakhir Jenderal Kopassus saat Bertemu Musuh, Perintahkan Anak Buah Habisi Nyawanya
Proyek Access Sediakan...
Proyek Access Sediakan Listrik dan Air Bersih untuk 22 Desa Terpencil di Indonesia
Kisah Malam Takbiran...
Kisah Malam Takbiran di Timor Timur, Bukan Diiringi Suara Bedug Melainkan Desingan Peluru
Bea Cukai Gelar Atambua...
Bea Cukai Gelar Atambua International Expo 2024 di Belu
60 Umat Gereja Ijen...
60 Umat Gereja Ijen Malang ke Jakarta Ikuti Misa Bersama Paus Fransiskus
Aksi Heroik Pasukan...
Aksi Heroik Pasukan Trisula Gunung Rinjani TNI Gagalkan Penyelundupan BBM di Perbatasan Timor Leste
Ribuan Umat Muslim di...
Ribuan Umat Muslim di Perbatasan Indonesia Timor Leste Salat Id Usung Toleransi Beragama
Paus Fransiskus Angkat...
Paus Fransiskus Angkat RD Hironimus Pakaenoni sebagai Uskup Agung Kupang
Gempa Bumi Berpusat...
Gempa Bumi Berpusat di Darat M4,6 Guncang Belu NTT
Rekomendasi
Uni Eropa Balas Tarif...
Uni Eropa Balas Tarif Trump: Produk AS Terancam Kena Pajak 25%
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Jakarta Masuk Puncak...
Jakarta Masuk Puncak Daftar Kota Dunia yang Akan Hadapi Banjir Dahsyat
Berita Terkini
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
3 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
5 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
5 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
5 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
11 jam yang lalu
Kasus Korupsi Pabrik...
Kasus Korupsi Pabrik Gula Asembagus, Kortas Tipikor Mabes Polri Geledah Kantor PTPN 1 Surabaya
11 jam yang lalu
Infografis
KAI KF-21 Pesawat Karya...
KAI KF-21 Pesawat Karya Indonesia Korsel dengan Teknologi Siluman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved