3 Potret Menarik Demo Tolak RUU Pilkada di DPR yang Bikin Semangat dan Hati Terenyuh

Jum'at, 23 Agustus 2024 - 11:33 WIB
loading...
3 Potret Menarik Demo...
Aksi demo tolak RUU Pilkada di DPR, Jakarta, Kamis (22/8/2024), menyisakan banyak cerita menarik. Salah satu yang menarik perhatian adalah Reza Rahadian. Dia menyampaikan Indonesia bukan milik keluarga tertentu. Foto: Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Aksi demo tolak RUU Pilkada di DPR, Jakarta, Kamis (22/8/2024), menyisakan banyak cerita menarik. Bukan hanya dari peserta demo, namun juga kalangan lain yang secara kebetulan terlibat.

Aksi demo dilakukan untuk memprotes keputusan Badan Legislasi (Baleg) DPR yang menganulir putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait syarat pencalonan kepala daerah. Namun, akhirnya DPR membatalkan pengesahan RUU Pilkada dan aturan Pilkada 2024 tetap memakai putusan MK.



Berikut ini sejumlah potret menarik yang terjadi saat demo tolak RUU Pilkada.

Kejadian Menarik saat Demo Tolak RUU Pilkada

1. Pedagang Asongan Bagikan Dagangan Gratis

Salah satu momen menarik dalam aksi demo menolak RUU Pilkada terjadi ketika seorang pedagang asongan mendadak membagikan makanan yang dijualnya kepada para pendemo. Tak tanggung-tanggung, dia memberikannya secara gratis.

Momen ini viral di media sosial dan mendapat banyak tanggapan dari warganet. Awalnya pedagang asongan itu ingin memanfaatkan momen demo untuk mengais rezeki dengan menjajakan dagangannya.

Namun, pedagang tersebut mengurungkan niat jualan setelah melihat semangat para pendemo yang meluapkan aspirasinya. Semangat bapak penjual asongan itu seakan ikut terbakar sehingga memutuskan membagikan dagangannya secara gratis.

Momen ini direkam salah satu pendemo lalu diunggah di akun Twitter alias X @GunRomli. “Penjual asongan ini membagikan makanan jualannya ke peserta aksi. Semoga diperbanyak rezekinya Pak,” tulis keterangan dalam postingan akun tersebut.

Pada video yang beredar itu, pedagang asongan menjajakan makanan yang dijual sambil berteriak gratis, gratis sehingga memancing perhatian pendemo. Sejumlah pendemo lantas merapat dan mengambil makanan yang dibawa bapak tersebut.

2. Driver Ojol Gratiskan Biaya Layanan

Kisah menarik lain datang dari seorang driver ojek online (ojol). Pada momen demo tolak RUU Pilkada, dia memberikan tumpangan gratis kepada penumpang yang hendak menuju Gedung DPR saat aksi unjuk rasa berlangsung.

Pengalaman tersebut dibagikan akun X @JhonSitorus_18 yang mengungkapkan rasa kagumnya terhadap driver ojol tersebut. Melalui unggahannya, pemilik akun menceritakan bahwa dia awalnya berniat menuju Gedung DPR ketika unjuk rasa tolak RUU Pilkada berlangsung.

Namun, ketika hendak membayar ongkos ojek, driver menolak menerima bayaran. "Gue ga kenal bapak ini siapa, tapi dia ga mau terima ongkos ojek gue pas otw Gedung DPR RI meskipun gue paksa-paksa," tulis Jhon Sitorus dalam caption unggahannya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
PSU Pilkada Bengkulu...
PSU Pilkada Bengkulu Selatan, Massa Pendukung 02 Geruduk Bawaslu
Hitung Cepat SCL Taktika,...
Hitung Cepat SCL Taktika, Aulia Rahman Basri-Rendi Solihin Pimpin Perolehan Suara di PSU Kutai Kartanegara
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswa...
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswa di Jombang Bakar Ban di Depan Kantor DPRD
DPR ke Krakatau Steel...
DPR ke Krakatau Steel Cilegon: Dorong Industri Baja Nasional Berkembang
2 Bulan Tak Dibayar,...
2 Bulan Tak Dibayar, Ratusan Guru Honorer di Pelalawan Riau Tuntut Pembayaran Gaji
Ada Demo Tolak UU TNI...
Ada Demo Tolak UU TNI di Depan DPR Hari Ini, 1.824 Personel Gabungan Dikerahkan
NasDem Siap Kawal Pemenangan...
NasDem Siap Kawal Pemenangan PSU Pilkada Siak
3 Mahasiswa UI Luka-luka...
3 Mahasiswa UI Luka-luka saat Demo Tolak RUU TNI di DPR
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa...
Lewat Pagar Roboh, Mahasiswa Terobos Masuk Gedung DPR
Rekomendasi
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
Berita Terkini
MNC Peduli Salurkan...
MNC Peduli Salurkan Buku Bacaan untuk Galakkan Literasi Anak di Pandai Sikek Tanah Datar
4 jam yang lalu
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
4 jam yang lalu
Wali Kota Jaksel Dukung...
Wali Kota Jaksel Dukung Program Mainstreaming HAM untuk ASN dan Masyarakat
4 jam yang lalu
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
5 jam yang lalu
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
5 jam yang lalu
Pemkot Kediri Meralat...
Pemkot Kediri Meralat Jabatan Kaesang Pangarep, Ini Alasannya
5 jam yang lalu
Infografis
12 Kementerian, Lembaga...
12 Kementerian, Lembaga dan Pemda yang Sepi Pelamar di CPNS 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved