Bantu Pemprov Jakarta Kurangi Stunting, UT Raih DKJ Awards 2024

Rabu, 17 Juli 2024 - 18:16 WIB
loading...
Bantu Pemprov Jakarta...
Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono memberikan penghargaan dalam ajang Derap Kerja Sama Jakarta (DKJ) Awards 2024 kepada CSR Manager UT Himawan Sutanto di Balai Kota Jakarta, belum lama ini. Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Pemprov Jakarta terus berupaya mengentaskan permasalahan stunting . Berbagai pihak juga berusaha memberikan kontribusinya, salah satunya PT United Tractors Tbk (UT).

Melalui program Transforming Under Nutrition to Thriving and Sustainable (Tuntas), UT konsisten mengurangi permasalahan stunting . Alhasil, UT diganjar penghargaan dalam ajang Derap Kerja Sama Jakarta (DKJ) Awards 2024.



Penyerahan penghargaan diberikan langsung Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono kepada CSR Manager UT Himawan Sutanto di Balai Kota Jakarta, belum lama ini.

Menurut Himawan, penghargaan ini semakin memotivasi pihaknya dalam memberikan kontribusi lebih terhadap penurunan angka stunting. "Percepatan penurunan stunting merupakan langkah positif dalam mewujudkan SDM berkualitas dan berdaya saing tinggi," ujarnya.

Pihaknya akan senantiasa meningkatkan kesehatan masyarakat, khususnya dalam menuntaskan dan mencegah kenaikan kasus stunting di Jakarta.

Sebagai informasi, penghargaan DKJ Awards 2024 terbagi dalam tiga kategori utama yaitu Pemberdayaan Masyarakat, Kesehatan, dan Lingkungan Hidup.

Terdapat tiga indikator penilaian yang menjadi pertimbangan kemenangan dalam penghargaan ini di antaranya nilai keberlanjutan (sustainability), inovasi, serta cakupan dampak positif dari program bagi masyarakat.

Dewan juri yang memberikan penilaian pada ajang ini meliputi Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan (Kemenkes), dr Siti Nadia Tarmizi; Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jakarta Ani Ruspitawati; dan Konsultan Fertilitas serta Endokrinologi dan Ginekologi dr Boy Abidin.

Adapun rangkaian dimulai dari sosialisasi dan pendaftaran pada 4 Juni 2024 yang diikuti 138 pendaftar mencakup badan usaha, lembaga, dan yayasan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Butuh Kolaborasi untuk...
Butuh Kolaborasi untuk Tekan Angka Stunting di Marunda
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Kolaborasi Pemprov Jakarta...
Kolaborasi Pemprov Jakarta dan BI Catatkan Deflasi di Februari
Warga Penghasilan Rendah...
Warga Penghasilan Rendah di Jakarta Bebas BPHTB-PBG, Ini Kriterianya
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Rekomendasi
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Berita Terkini
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
52 menit yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
1 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
3 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
3 jam yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
3 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Imsayikah Puasa...
Jadwal Imsayikah Puasa Ramadan 1446 H untuk Wilayah Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved