3 Minggu Blusukan di Hutan Kawasan Ngawi, Mahasiswi Ini Dapat Beragam Ilmu

Senin, 01 Juli 2024 - 20:44 WIB
loading...
3 Minggu Blusukan di...
Sembilan mahasiswi berbagai universitas melakukan blusukan melakukan studi lapangan selama tiga minggu di hutan kawasan Ngawi, Jawa Timur. Mereka mendapat beragam ilmu di lapangan. Foto/Ist
A A A
NGAWI - Sembilan mahasiswi berbagai universitas blusukan studi lapangan selama tiga minggu di hutan kawasan Ngawi, Jawa Timur. Mereka mendapat beragam ilmu di lapangan.

Studi lapangan tersebut merupakan salah satu pembelajaran untuk para mahasiswa yang menjalani program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Kampus Merdeka selama 5 bulan dari Pertamina Foundation.



Mereka mempelajari tentang pendekatan climate, community, dan biodiversity (CCB) melalui program nature-based solution atau solusi berbasis alam. Selain itu dikenalkan tentang penanaman skema agroforestri yang dikembangkan di Hutan Pertamina-UGM, Desa Pitu, Ngawi.

Puan Lacmi, salah satu mahasiswi peserta kegiatan ini menututkan bahwa aspek community juga dipelajari dan dipahami dengan terlibat langsung bersama masyarakat sekitar.

Dia bersama ibu-ibu kelompok pemberdayaan UMKM perempuan Desa Pitu bernama Sapta Harmoni, mengadakan pembelajaran terkait penciptaan pola membatik yang baru.

Pola membatik yang memanfaatkan daun pepaya, hingga bunga adenium sebagai tinta alami untuk produk berupa hasil kain dan baju yang unik.

Selain itu, Puan juga memahami tentang pengolahan minyak kayu putih untuk aromaterapi, beras jagung, dan produk kriya ecoprint serta turut terlibat dalam mempromosikan produk-produk unggulan tersebut di Alun-alun Ngawi.


Begitu juga dengan aspek biodiversity, mereka dibimbing oleh field representative dan dikenalkan tentang pendataan flora dan fauna sebagai upaya pelestarian serta penangkaran rusa.

Dia menyebut berkat studi lapangan ini bisa memahami bagaimana membangun kedekatan kepada para warga lokal. Selain itu mengetahui keresahan serta potensi yang bisa dimanfaatkan untuk pengembangan kapasitas mereka serta peningkatan perekonomiannya.

"Bagi saya, ini seperti laboratorium, begitu banyak ilmu yang kami dapat, khususnya terkait aktivitas CSR dan di tidak hanya belajar, kami juga ikut terlibat langsung,” ujar Puan mahasiswi Sosiologi Universitas Padjajaran, dikutip Senin (1/7/2024).

Bersama Puan, terdapat tiga mahasiswa lainnya yang mengikuti studi lapangan di Hutan Pertamina-UGM, yakni Angel Febriani mahasiswa Ilmu Kesejahteraan Sosial Universitas Padjadjaran, Ruth Sinta Marito Pandaoni Pakpahan mahasiswa Agroekoteknologi Universitas Udayana, dan An Nisa Syifa Fauziah mahasiswa Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Bandung.

Selanjutnya mahasiswa vokasi Komunikasi Digital dan Media Institut Pertanian Bogor, bernama Dyla Fauza Rahmawati, Gifranza dari Universitas Lancang Kuning dan Veronika Jesse Manik dari Universitas Negeri Semarang. Dorothy Dara Dayinta Bunga Tristya mahasiswa Akuntansi Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya dan Mohammad Aufa Fadlam Risdiansyah mahasiswa Administrasi Bisnis Universitas Brawijaya.

Presiden Direktur Pertamina Foundation Agus Mashud S Asngari berharap program MSIB di Pertamina Foundation dapat memberikan bekal yang membuat mereka menjadi unggul dan berdaya saing di dunia kerja.

“Semoga segala ilmu dan pengalaman yang kami berikan, dapat diaplikasikan pada kehidupan maupun pekerjaan selanjutnya dan menjadi unggul sehingga mampu menjadi pembuka jalan untuk masa depan cerah dan penuh makna serta bisa membawa manfaat bagi orang lain,” pungkas Agus.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
DPRD Kota Bogor Siap...
DPRD Kota Bogor Siap Perjuangkan Aspirasi Mahasiswa Universitas Pakuan
3 Mahasiswa Lampung...
3 Mahasiswa Lampung Hanyut, 2 Ditemukan Tewas
Demo Indonesia Gelap...
Demo Indonesia Gelap Memanas, Mahasiswa Bakar Ban di Depan Gedung DPRD Sumut
Pengunjuk Rasa Indonesia...
Pengunjuk Rasa Indonesia Gelap Abaikan Imbauan Polisi, Orator: Bapak Mending Diam Aja
Mahasiswa Demo Indonesia...
Mahasiswa Demo Indonesia Gelap Akhiri Unjuk Rasa di Patung Kuda Jakarta
Demo Ribuan Mahasiswa...
Demo Ribuan Mahasiswa Belum Bubar hingga Malam, Ini Tuntutan Mereka
Mahasiswa Gelar Aksi...
Mahasiswa Gelar Aksi Duduk Diam Desak Istana Temui Massa Pendemo
Demo Indonesia Gelap,...
Demo Indonesia Gelap, Mahasiswa Bakar Poster Mayor Teddy
Demo Indonesia Gelap...
Demo Indonesia Gelap di Patung Kuda, Ribuan Mahasiswa Kritik Kebijakan Pemerintah
Rekomendasi
Celine Evangelista Menangis...
Celine Evangelista Menangis Cium Kakbah, Perjalanan Perdana ke Tanah Suci usai Mualaf
Jakarta Masuk Puncak...
Jakarta Masuk Puncak Daftar Kota Dunia yang Akan Hadapi Banjir Dahsyat
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Berita Terkini
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
3 jam yang lalu
Kanit PPA Polrestabes...
Kanit PPA Polrestabes Makassar Minta Rp10 Juta ke Pelaku Pelecehan, Rp5 Juta untuk Korban dan Rp5 Juta Iptu HR
5 jam yang lalu
5 Hal Menarik dari Prabu...
5 Hal Menarik dari Prabu Siliwangi, Mulai dari Asal Usul hingga Mitos Macan Putih
5 jam yang lalu
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
5 jam yang lalu
Kronologi Fidya Kamalindah...
Kronologi Fidya Kamalindah Atlet Taekwondo Nasional asal Bandung Hilang 10 Tahun
11 jam yang lalu
Kasus Korupsi Pabrik...
Kasus Korupsi Pabrik Gula Asembagus, Kortas Tipikor Mabes Polri Geledah Kantor PTPN 1 Surabaya
11 jam yang lalu
Infografis
3 Kapal Perusak Tipe...
3 Kapal Perusak Tipe 055 China Berlatih di Berbagai Wilayah Laut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved