Bacawabup Sleman Fourista Handayanto Optimistis Direkomendasikan PDIP untuk Pilkada 2024

Rabu, 29 Mei 2024 - 19:51 WIB
loading...
Bacawabup Sleman Fourista Handayanto Optimistis Direkomendasikan PDIP untuk Pilkada 2024
Fourista Handayanto, Bacawabup Sleman, menyatakan keyakinannya akan mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP untuk maju dalam Pilkada Sleman 2024. Foto/Yohanes Demo/MPI
A A A
SLEMAN - Fourista Handayanto, bakal calon wakil bupati Sleman , menyatakan keyakinannya akan mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP untuk maju dalam Pilkada Sleman 2024. Pada Selasa (28/5/2024), Fourista resmi mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC PDIP Sleman, menunjukkan langkah seriusnya untuk berpartisipasi dalam kontestasi politik mendatang.

Fourista, seorang advokat yang juga memimpin Baja (barisan penjaga) Perindo DIY, merasa optimis meski persaingan ketat menanti.

"Cukup optimis meskipun memang bukan hanya saya yang mendaftar. Tapi saya yakin akan direkomendasikan untuk maju," ujarnya saat diwawancarai, Rabu (29/05/2024).

Sebagai persiapan, Fourista telah aktif menjalin komunikasi dengan berbagai tokoh masyarakat dan organisasi massa di Kabupaten Sleman. Langkah ini dilakukan untuk memperkuat elektabilitasnya dan memperkenalkan diri lebih luas kepada warga Sleman.



"Tentunya sudah ada persiapan-persiapan termasuk saya berkomunikasi dengan tokoh-tokoh masyarakat untuk mengenalkan diri kepada warga Sleman," tambahnya.

Hingga saat ini, Fourista baru mendaftarkan diri melalui PDIP, namun ia tidak menutup kemungkinan untuk mendaftar di partai lain seperti PPP.

"Sementara baru PDIP, tapi tidak menutup kemungkinan nanti saya mau mendaftar di partai lain. Rencananya PPP, saya masih melihat situasi ke depannya seperti apa," terangnya.

Pemilihan PDIP sebagai kendaraan politiknya didasarkan pada kesamaan visi dan misi dengan Partai Perindo, terutama dalam hal kesejahteraan masyarakat dan pengembangan UMKM.

"Selain itu juga, kan PDIP dan Perindo sudah berkoalisi sejak Pilpres kemarin," imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris DPC PDIP Sleman, Gustan Ganda, menyebutkan bahwa pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati masih dibuka hingga 31 Mei mendatang. Sejauh ini, sudah ada enam orang yang mendaftar, dengan tiga orang sebagai calon bupati dan tiga lainnya sebagai calon wakil bupati.

"Sudah ada enam orang, masing-masing tiga mendaftar sebagai calon bupati dan tiga sebagai bakal calon wakil bupati," ucapnya.

Gustan menjelaskan bahwa setelah pendaftaran ditutup, nama-nama pendaftar akan diserahkan kepada DPP PDIP untuk melalui serangkaian proses seleksi. "Rekomendasi yang mengeluarkan DPP. Kita hanya menerima hasilnya saja," pungkasnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1711 seconds (0.1#10.140)
pixels