Sungai Cisanggarung Meluap, 5 Kecamatan di Cirebon Terendam Banjir 1,5 Meter

Jum'at, 24 Mei 2024 - 12:00 WIB
loading...
Sungai Cisanggarung...
Ribuan rumah di lima desa yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat terendam banjir dengan ketinggian 1,5 meter. Foto: iNews TV/Toiskandar
A A A
CIREBON - Ribuan rumah di lima desa yang tersebar di lima kecamatan di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, terendam banjir dengan ketinggian 1,5 meter pada Jumat (24/5/2024). Banjir ini disebabkan luapan air Sungai Cisanggarung yang dengan cepat masuk ke permukiman warga.

Cepatnya air yang masuk membuat warga tak mampu menyelamatkan harta bendanya. Akibatnya, banjir ini merendam ribuan rumah di lima desa di Kabupaten Cirebon. Ketinggian air bervariasi dari delapan puluh sentimeter hingga satu meter di halaman hingga dalam rumah.

Bahkan, permukiman yang berada di area rendah terendam dengan ketinggian mencapai satu setengah meter. Banjir yang datang di waktu subuh saat masyarakat tengah tertidur lelap membuat warga tak bisa berbuat apa-apa.



Derasnya air dari luapan Sungai Cisanggarung menyebabkan perabotan rumah warga rusak. Ketinggian air di dalam rumah sempat mencapai seratus dua puluh sentimeter. “Air mulai masuk tadi subuh, sekarang sudah 1,5 meter,” Carsidi, wrga Cilengkrang.

Warga tak menyangka Sungai Cisanggarung yang berada di perbatasan Cirebon-Brebes tersebut kembali meluap, padahal hujan semalam tak begitu besar. Namun, warga menduga hujan lebat di wilayah hulu Kabupaten Kuningan membuat debit air di Sungai Cisanggarung naik.



Berdasarkan catatan Pemkab Cirebon banjir masih merendam Desa Cilengkrang Induk dan Cilengkrang Girang di Kecamatan Pasaleman, Desa Sukadana dan Desa Ciledug Wetan di Kecamatan Ciledug, serta Desa Jatiseeng di Kecamatan Pabuaran.

Debit air masih cukup tinggi menggenangi pemukiman warga dan belum menunjukkan tanda-tanda akan surut.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2197 seconds (0.1#10.140)