UP DATE: Pasien Covid-19 di Sumatera Utara Tembus 100 Orang

Selasa, 14 April 2020 - 20:11 WIB
loading...
UP DATE: Pasien Covid-19...
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Utara pada Selasa 14 April 2020 pukul 17.00 WIB disebutkan jumlah pasien Covid-19 menembus angka 100 orang. (Foto/SINDOnews/Ist)
A A A
MEDAN - Jumlah pasien terdampak virus Corona di Wilayah Sumatera Utaraterkini diketahui bahwa pasien positif COVID-19 di Sumatera Utara masih terus mengalami penambahan dari hari sebelumnya.

Update yang disampaikan oleh tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Utara pada Selasa 14 April 2020 pukul 17.00 WIB disebutkan jumlah pasien Covid-19 di Sumatera Utara menembus angka 100 orang.

"Jumlah ini bertambah sebanyak 4 pasien dibandingkan hari sebelumnya yang berjumlah 96 pasien," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Sumatera Utara dr Aris Yudhariansyah, Selasa petang melalui live streaming. (BACA JUGA: Tangani Covid-19, Polda Sumut Salurkan Bantuan APD dan Alat Kesehatan)

Pasien positif COVID-19 itu antara lain pasien positif menggunakan PCR ada 76 orang dan pasien positif menggunakan Rapid Test ada 24 orang.

Namun demikian, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP) kembali menunjukkan peenurunan dibandingkan hari sebelumnya. Jika hari sebelumnya PDP yang dirawat berjumlah 105 orang kini berkurang menjadi 101 orang. Sedangkan orang dalam pemantauan (odp) saat ini berjumlah 2421 orang.

"Sementara itu, jumlah pasien yang dinyatakan sembuh bertambah 1 orang menjadi 11 orang. Sedangkan pasien meninggal berjumlah 9 orang," ujar Aris.

Aris juga mengungkapkan bahwa saat ini provinsi Sumatera Utara sudah masuk didalam kategori pusat penyebaran COVID-19. Hal ini dikarenakan dalam beberapa kasus COVID-19 diketahui terjadi karena adanya tranmisi lokal di kawasan Sumatera Utara.

"Hal ini sudah kita dapatkan secara informal dan kita belum terima surat resminya. Namun demikian, kita akan terus melakukan penyelidikan epidomologi untuk membuktikan informasi tersebut," ucap Aris.

"Kami juga tak henti-hentinya mengingatkan kunci keberhasilan menangani COVID-19 adalah basis kekuatan masyarakat di Sumut dengan disiplin dan saling mengingatkan satu sama lain," tandasnya.
(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Perjuangan Nakes COVID-19,...
Perjuangan Nakes COVID-19, Dikhawatirkan Keluarga hingga Kehilangan Teman Dekat
3 PMI Asal Jatim Positif...
3 PMI Asal Jatim Positif Terinfeksi Virus Corona Varian Baru, 1 Sembuh
Sejumlah Pekerja Positif...
Sejumlah Pekerja Positif COVID-19, Diduga Terpapar dari Siswa PKL
Kasus COVID-19 Mulai...
Kasus COVID-19 Mulai Terkendali, Sleman Harap PTKM Tak Diperpanjang
Update Corona DIY, Positif...
Update Corona DIY, Positif Tambah 217 Kasus, Total Jadi 23403 Orang
Tanpa Gejala, Wakil...
Tanpa Gejala, Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi Terkonfirmasi COVID-19
Dampak COVID-19, Kredit...
Dampak COVID-19, Kredit Macet di Bank Jatim Naik 4,49 Persen
Libur Panjang, Puncak...
Libur Panjang, Puncak Diserbu Wisatawan, Ridwan Kamil: Saya Khawatir
Belum Ada Pembeli Melapor,...
Belum Ada Pembeli Melapor, Dinkes Solo Sulit Lacak Klaster Warung Soto
Rekomendasi
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Berita Terkini
PWNU Jakarta Minta Jangan...
PWNU Jakarta Minta Jangan Terulang Lagi Macet Horor di Tanjung Priok
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
3 jam yang lalu
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
5 jam yang lalu
Siswa SMKN 29 Jakarta...
Siswa SMKN 29 Jakarta Dilatih Keselamatan Kerja dan Kelestarian Lingkungan
6 jam yang lalu
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
6 jam yang lalu
Korban Dokter Kandungan...
Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah Jadi 5 Orang
6 jam yang lalu
Infografis
Balas Ukraina, Rudal...
Balas Ukraina, Rudal Rusia Tewaskan 13 Orang di Zaporizhzhia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved