PTPN III Bantu Masyarakat Desa Sanja Citeureup Bogor dengan Satu Unit Ambulans

Rabu, 14 Februari 2024 - 09:25 WIB
loading...
PTPN III Bantu Masyarakat...
PTPN III menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulans kepada Yayasan Pendidikan Al–Madinah Sanja Bogor. Foto/Ist
A A A
BOGOR - PT Perkebunan Nusantara III (Persero) atau PTPN III menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyerahkan bantuan satu unit mobil ambulans kepada Yayasan Pendidikan Al–Madinah Sanja Bogor. Bantuan ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan yang bertujuan untuk mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB), khususnya TPB 3 “kehidupan sehat dan sejahtera”.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Corporate Secretary PTPN III, Bambang Agustian kepada Ketua Yayasan Pendidikan Al–Madinah Sanja Bogor, Hasanudin disaksikan oleh Kepala Desa Sanja, Edi Yusuf.

“Bantuan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat di Desa Sanja dan sekitarnya. Ambulans ini dapat digunakan untuk mengantarkan pasien yang membutuhkan penanganan medis darurat dengan cepat dan tepat waktu,” ujar Bambang.

Lebih lanjut, Bambang menjelaskan bahwa PTPN III berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam pembangunan berkelanjutan, termasuk di bidang kesehatan. “Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” imbuhnya.



Hasanudin, mewakili Yayasan Pendidikan Al–Madinah Sanja Bogor, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh PTPN III. “Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami dan masyarakat sekitar. Ambulans ini akan digunakan sebaik-baiknya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” tuturnya.

Kepala Desa Sanja, Edi Yusuf turut mengapresiasi kepedulian PTPN III terhadap masyarakat di wilayahnya. “Kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat,” harapnya.

Bantuan ambulans ini merupakan salah satu bentuk komitmen PTPN III dalam menjalankan program TJSL. PTPN III senantiasa aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan...
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan Pendidikan Lombok lewat CSR Berkelanjutan di Pesantren
MNC Vision dan MNC Peduli...
MNC Vision dan MNC Peduli Salurkan Bantuan untuk Rumah Singgah Pasien di Jakpus
BSI Salurkan Bantuan...
BSI Salurkan Bantuan untuk Pesantren dan Anak Yatim di Bukittinggi
Percepatan Ketahanan...
Percepatan Ketahanan Pangan, PTPN IV PalmCo Optimalkan Areal Replanting
Tingkatkan Ekonomi Bawean,...
Tingkatkan Ekonomi Bawean, Bank Jatim Salurkan Bantuan Tenda hingga Kendaraan
PTPN III Sediakan 400...
PTPN III Sediakan 400 Kuota Mudik Gratis ke 7 Kota di Jateng dan Jatim
Ramadan Momen Tepat...
Ramadan Momen Tepat Merefleksikan Kepedulian dan Semangat Berbagi
Lumpur Bekas Banjir...
Lumpur Bekas Banjir di Vila Nusa Indah Masih Tebal, Pengendara Banyak yang Jatuh
BSI Salurkan Bantuan...
BSI Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Jabodetabek
Rekomendasi
Pertamina Gelar Program...
Pertamina Gelar Program Mengaji Berhadiah Voucher BBM di SPBU
Daftar Pemain Timnas...
Daftar Pemain Timnas Indonesia yang Dicoret Lawan Bahrain
3 Polisi Tewas Lampung...
3 Polisi Tewas Lampung Ditembak, Komisi III DPR Desak Polisi Segera Tetapkan Tersangka
Berita Terkini
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan...
Perjalanan 7 Tahun Pulihkan Pendidikan Lombok lewat CSR Berkelanjutan di Pesantren
26 menit yang lalu
Mudik Lebaran, 157.372...
Mudik Lebaran, 157.372 Orang dan 36.061 Kendaraan dari Jawa Menyeberang ke Sumatera
1 jam yang lalu
Demo Tolak UU TNI Berujung...
Demo Tolak UU TNI Berujung Gedung DPRD Kota Malang Dibakar, Ketua Dewan Ungkap Estimasi Kerugian
2 jam yang lalu
Senang Bermain dan Silaturahmi...
Senang Bermain dan Silaturahmi dengan MNC Peduli, Santri Taman Asuhan Aisyiyah Menteng Harap MNC Group Lebih Maju
3 jam yang lalu
52 Titik Putar Balik...
52 Titik Putar Balik di Pantura Bekasi Ditutup selama Mudik Lebaran 2025
3 jam yang lalu
Asahan Gempar! Mayat...
Asahan Gempar! Mayat Pasutri Ditemukan Membusuk di Atas Kasur, Terungkap Penyebabnya
3 jam yang lalu
Infografis
50.000 Tentara Israel...
50.000 Tentara Israel Tak Mampu Rebut Satu Desa Pun di Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved