Jemput Teman, Dua Pelajar Dihajar Sekelompok Orang hingga Pingsan

Senin, 04 Juni 2018 - 23:33 WIB
Jemput Teman, Dua Pelajar Dihajar Sekelompok Orang hingga Pingsan
Jemput Teman, Dua Pelajar Dihajar Sekelompok Orang hingga Pingsan
A A A
MERANGIN - Dua orang pelajar Sekolah Menengah Atas yang berada di Kabupaten Merangin dikeroyok orang tak dikenal. Peristiwa itu terjadi saat korban melintas di Jalan Poros, Kecamatan Batang Mesumai menggunakan kendaraan sepeda motor. Akibat kejadian tersebut, kedua korban tak sadarkan diri dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Kota Bangko.

Kejadian pengeroyokan yang di alami Andani (17) dan Dova (17) Warga Kecamatan Jangkat, bemula saat teman korban bernama Rival pergi dari Bangko hendak menuju Kecamatan Jangkat, Kamis (31/5) malam minggu lalu, sesampai di simpang Lubuk Gaung, Rival menyerempet sebuah sepeda motor warga Desa Lubuk Gaung.

Usai menyerempet, karena ketakutan Rival langsung melarikan diri masuk kearah Desa Rantau Alai, Kecamatan Batang Mesumai. Sesampai di Desa Rantau Alai, Rival pun menelpon kedua korban untuk minta di jemput dengan alasan tak tau jalan keluar.

Merasa temannya minta bantuan, kedua korban pun langsung berangkat untuk menjemput rival,sesampai di Desa Rantau Alai kedua korbanpun bertemu dengan rival. Selanjutnya Rival memerintahkan kedua korban untuk pergi terlebih dahulu dengan membawa helm dan tas Rival.

Namun nahas, sesampai di Desa Lubuk Gaung, kedua korban dicegat oleh segerombolan orang. Warga yang mencegat mengetahui jika penambrak warga Desa Lubuk gaung menggunakan helm dan tas yang dibawa kedua korban, wargapun langsung menghakimi keduanya hingga pingsan.

Usai puas menganiaya kedua korban, wargapun pergi dan selanjutnya kedua korban diselamatkan oleh warga yang melintas dan di bawa ke Rumah Sakit Umum Kota Bangko. Setelah menjalani perawatan selama tiga hari di rumah sakit, akhirnya korban melaporkan kejadian tersebut ke Polres Merangin.

Kapolres Merangin AKBP I Kade Utama Wijaya melalui Paur Humas Ipda Echo Sitorus, membenarkan jika telah terjadi pengeroyokan di wilayah Desa Lubuk Gaung. “Korban tadi melaporkan kejadiannya ke kita, dan kasus ini masih dalam pemeriksaan anggota Sat Reskrim," jelas Ipda Sitorus, Senin (4/6/2018).

Sitorus juga menjelaskan, sejauh ini baru korban dan saksi-saksi yang telah di periksa, selanjutnya penyidik sat reskrim akan mendalami kasus ini. "Kasusnya baru sebatas penyidikan, biarkan penyidik memeriksa saksi-saksi dan korban dulu. Selanjutnya barulah kita tentukan arah kasus ini mau dibawa kemana," pungkasnya.
(nag)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5966 seconds (0.1#10.140)