Relawan Dozer Bergerak Persiapkan Agenda Bertemu Rakyat di Banjarbaru

Kamis, 18 Januari 2024 - 13:15 WIB
loading...
Relawan Dozer Bergerak...
Menhan Prabowo Subianto. Foto/SINDOnews
A A A
BANJARBARU - Prabowo Subianto dipastikan bakal hadir bertatap muka dengan masyarakat di Gor Rudy Resnawan Banjarbaru, Kalimatan Selatan pada Sabtu (20/1/2024). Sebab, masyarakat di Kalsel menginginkan kehadiran Menteri Pertahanan RI tersebut.

Kordinator Relawan Tim Dozer Adrizal yang mengatakan, tim sedang bekerja maksimal dilapangan untuk menyambut kedatangan Prabowo ke Kalimantan Selatan.

”Jika Tidak ada halangan mengganjal, Pak Prabowo dipastikan bakalan hadir pada hari Sabtu 20 Januari 2024 untuk melakukan beberapa agenda politik di Kalsel,” kata Adrizal dalam keterangannya, Kamis (18/1/2024).



Menurut Adrizal, kehadiran Prabowo tersebut hanya ingin bertatap muka dengan masyarakat Kalimantan Selatan, dan karena jadwal Prabowo yang padat kemungkinan tidak memungkinkan untuk berkunjung ke banyak daerah di Kalsel.

”Terpentingnya adalah bertatap muka dengan masyarakat Kalimantan Selatan. Itu yang diinginkan Pak Prabowo Subianto di Kota Banjarbaru,” ujar dia.



Ketua Tim Kampanye Daerah Kalsel Sulaiman Umar mengaku tim sedang menyiapkan sejumlah agenda untuk Prabowo bisa bertatap muka dengan warga.

”Makanya, kami lagi siapkan ini berbagai agenda kegiatan selama Pak Prabowo berada di Kalsel,” kata Sulaiman.

Sulaiman mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Selatan untuk bertemu dan bertatap muka.”Terpentingnya adalah bertatap muka dengan masyarakat Kalimantan Selatan. Itu yang diinginkan Pak Prabowo Subianto di Kota Banjarbaru,” tegasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3986 seconds (0.1#10.140)