Lahirkan SDM Berkualitas, Akpol Raih Penghargaan Presisi Award dari Lemkapi

Sabtu, 23 Desember 2023 - 06:09 WIB
loading...
Lahirkan SDM Berkualitas,...
Direktur Eksekutif Lemkapi Edi Hasibuan memberikan penghargaan Presisi Award kepada Gubernur Akpol Irjen Pol Krisno Halomoan Siregar. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Terus melahirkan taruna Akademi Kepolisian (Akpol) berkualitas untuk menyongsong World Class Police Academy, Akpol dianugerahi penghargaan Presisi Award dari Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi), Jumat, 22 Desember 2023.

Penyerahan penghargaan yang dihadiri para pejabat utama dan staf Akpol tersebut diberikan langsung Direktur Eksekutif Lemkapi Edi Hasibuan dan diterima Gubernur Akpol Irjen Pol Krisno Halomoan Siregar.

"Kami sengaja datang untuk menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Gubernur Akpol dan seluruh staf yang sudah bekerja baik melakukan pembinaan dan memberikan pendidikan bermutu kepada para taruna Akpol," ujar Edi.



Edi menjelaskan, selama 2023 taruna Akpol sudah dua kali meraih juara terbaik pada level internasional. Edi mengaku bangga melihat Akademi Kepolisian terus berpacu dalam mewujudkan World Class Police Academy. ā€¯Komitmen ini sesuai dengan program Presisi Kapolri dalam mewujudkan SDM anggota Polri yang unggul," kata mantan anggota Kompolnas ini.

Berdasarkan hasil pemantaun Lemkapi sejumlah taruna yang dinobatkan terbaik pada level internasional adalah Brigadir Satu Taruna Althafandika dan Brigadir Satu Taruna Prasna Daniswara yang meraih Presidential Award pada kompetisi debat 7th International Undergraduate Conferensi on Policing di Korea National Police University, Seoul, Korea Selatan pada 20 September 2023.



Kemudian, pada Desember 2023 Brigadir Taruna Helena Fiorentina Sinurat juga meraih juara pertama pada kompetisi Esai UNODC pada 10th Session of the UNCAC Conference of the States Parties (CoSP10) di Atalanta. USA.

Atas semua prestasi ini, dosen pascasarjana Universitas Bhayangkara Jakarta ini meminta jangan cepat berpuas diri dengan hasil yang didapatkan. Tapi keberhasilan ini harus menjadi sumber motivasi dalam meraih prestasi yang lebih banyak pada level internasional. Prestasi ini tentu membanggakan Polri dan masyarakat Indonesia.

Menanggapi prestasi dan penghargaan tersebut, Gubernur Akpol Irjen Pol Krisno menyampaikan terima kasih atas kepedulian masyarakat yang terus memberikan penilaian atas kinerja Akpol. "Kami tidak pernah berpikir ada kelompok masyarakat yang memperhatikan kinerja Akademi Kepolisian," katanya.

Irjen Krisno berharap penghargaan ini dapat memberikan motivasi kepada tarun untuk terus berprestasi dalam mengenalkan akpol pada dunia internasional.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jejak Karier AKBP Heti...
Jejak Karier AKBP Heti Patmawati, Polwan dengan Penugasan Baru sebagai Kapolres Lampung Timur
Profil Irjen Pol Nanang...
Profil Irjen Pol Nanang Avianto, Alumni Akpol 1990 dengan Karier Mentereng Jadi Kapolda Jatim
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
Tim Labfor Polri Usut...
Tim Labfor Polri Usut Kebakaran 3 Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogyakarta
Kapolres Ngada Harus...
Kapolres Ngada Harus Dijerat Pasal Berlapis Kasus Pencabulan Anak dan Narkoba
7 Fakta Baru Kasus Kapolres...
7 Fakta Baru Kasus Kapolres Ngada Cabuli 3 Anak dan Jual Videonya ke Luar Negeri
Menembus Batas! Afat,...
Menembus Batas! Afat, Satu-satunya Guru Agama Konghucu yang Lolos SIPSS 2025
Polri Diminta Beri Sanksi...
Polri Diminta Beri Sanksi Oknum Polisi yang Aniaya Pencari Bekicot di Grobogan
400 Pengendara Motor...
400 Pengendara Motor Diizinkan Masuk Tol Gabus Imbas Banjir Bekasi
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
4 menit yang lalu
Tingkatkan Pendidikan...
Tingkatkan Pendidikan dan SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
6 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
32 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
46 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
53 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
54 menit yang lalu
Infografis
Tentara Bayaran dari...
Tentara Bayaran dari AS Bertebaran di Perbatasan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved