Kecelakaan Maut di Tanjakan Emen, Rombongan Akan RAT di Ciater

Sabtu, 10 Februari 2018 - 23:32 WIB
Kecelakaan Maut di Tanjakan...
Kecelakaan Maut di Tanjakan Emen, Rombongan Akan RAT di Ciater
A A A
TANGERANG SELATAN - Hingga kini, informasi yang diperoleh mengenai jumlah korban meninggal dunia akibat kecelakaan maut bus di Tanjakan Emen, Ciater, Subang, Jawa Barat, terus bertambah. Data sementara, ada 27 penumpang meninggal dunia dan puluhan lainnya luka-luka.

Total rombongan bus yang berangkat dari Pisangan, Ciputat Timur, Tangerang Selatan (Tangsel) ada tiga bus. Di dalamnya turut hadir Lurah Pisangan, ibu-ibu PKK dan warga yang tergabung dalam anggota Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Permata.

Kecelakaan Maut di Tanjakan Emen, Rombongan Akan RAT di Ciater


"Mereka akan Rapat Akhir Tahun (RAT) anggota KSP Permata di daerah Ciater, Subang. Berangkatnya tadi pagi, ini kecelakaan saat mau jalan pulang," tutur Khodijah, salah seorang anggota PKK Kelurahan Pisangan di Kantor Kelurahan, Sabtu (10/2/2018) malam. (Baca Juga: Keluarga Korban Kecelakaan Maut di Tanjakan Emen Menangis Histeris
Para keluarga yang sanak saudaranya ikut berada dalam rombongan bus telah berkumpul memenuhi halaman kantor Kelurahan Pisangan di Jalan Tarumanegara, Legoso, Pisangan, Ciputat Timur, Tangsel. Mereka terlihat panik, karena belum mengetahui detail siapa saja yang menjadi korban dalam peristiwa itu.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4157 seconds (0.1#10.140)