Galang Dukungan, Relawan Ganjar Gelar Jalan Sehat dan Bebersih Lingkungan di Lembang

Minggu, 12 November 2023 - 21:09 WIB
loading...
Galang Dukungan, Relawan...
Relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam KawanJuang GP mengadakan acara jalan sehat sekaligus bersih-bersih kampung di desa Suntenjaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (12/11/2023). Foto/Agung Bakti S/MPI
A A A
BANDUNG - Relawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam KawanJuang GP menggelar acara jalan sehat sekaligus bebersih kampung di desa Suntenjaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Minggu (12/11/2023).

Acara yang diikuti oleh 800 peserta dari warga sekitar itu dimulai pada pukul 7.00 WIB dari Lapangan Balai Desa Suntenjaya menuju Jalan Raya Cibodas-Bukittunggul, sejauh 1 kilometer. Peserta kemudian memasuki jalur perkampungan dari Patrol hingga Kampung Cibodas sepanjang 1,5 kilometer.

Setelah itu, rombongan kembali memasuki Jalan Raya Cibodas-Bukittunggul dan menyusuri jalan aspal sepanjang 1 kilometer hingga mencapai titik finish di lapangan desa kembali. Total jarak tempuh 3,5 kilometer dilalui selama 1 jam 30 menit.

Warga tampak antusias mengikuti perjalanan menyusuri kampung. Mereka membawa kantong-kantong plastik berisi sampah yang diambil sepanjang jalur gerak jalan.



"Kami bersemangat mengikuti acara ini karena disamping badan segar lingkungan kampung kami menjadi lebih bersih," ujar Euis, salah seorang peserta.

Koordinator acara KawanJuang GP, Indra Nugraha menyatakan bahwa tema gerak jalan dan bersih-bersih kampung merupakan manifestasi cinta lingkungan.

"Misi yang kami bawa adalah mengingatkan kembali kepada masyarakat bahwa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan," katanya.

Selain kantong sampah plastik, panitia juga melengkapi peserta dengan kaos tangan agar tetap higenis saat memungut sampah di jalanan.

Menurut Indra, acara yang digagas untuk memperingati Hari Pahlawan 10 November itu dimaknai bahwa semua orang bisa menjadi pahlawan bagi lingkungan sekitarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2558 seconds (0.1#10.140)